Connect with us

Kota Banjarbaru

30 Ribu Nasi Bungkus Dibagikan untuk Jemaah Isra Mi’raj dan Haul Guru Sekumpul

Diterbitkan

pada

Pengaturan parkir, shaf, hingga Konsumsi dari Relawan Gabungan di peringatan Isra Mi'raj dan Haul Guru Sekumpul. Foto: wanda

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Ratusan relawan gabungan dari beberapa wilayah di Kalimantan Selatan bekerja sama untuk menyukseskan acara peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW dan Haul Guru Sekumpul di Perumahan Kota Citra Graha (KCG) Banjarbaru, Selasa (8/2/2022).

Pengamanan kegiatan seperti pengaturan parkir kendaraan, pengaturan shaf jemaah, hingga pembagian konsumsi berupa nasi bungkus dilakukan oleh ratusan relawan yang didominasi laki laki tersebut.

Iyan, salah satu relawan dari Banjarmasin Barat mengungkapkan, selain melakukan tugas pembagian nasi bungkus, dirinya bersama relawan lainnya juga ikut turut membungkus 30 ribu nasi dengan berbagai lauk pauk mulai ayam, telur, dan daging sapi.

“Dari malam tadi kami sudah membungkus daging, terus tadi siang 30 ribu nasi kami bungkus,” ungkapnya kepada Kanalkalimantan.com.

 

Baca juga : Peringatan Isra Mi’raj dan Haul Guru Sekumpul di KCG Banjarbaru Dipenuhi Jemaah

Lanjutnya, setiap relawan juga ditekankan untuk terus mengedukasi dan mengimbau masyarakat agar disiplin melaksanakan protokol kesehatan, seperti menegur jemaah yang memakai masker melorot.

“Kami tekankan para Jemaah untuk selalu mematuhi protokol yang turut di jelaskan pada di undangan acara,” lanjutnya.

Tak hanya itu, pengaturan shaf pun turut dilakukan oleh beberapa relawan gabungan, dalam rangka mengatur jarak agar tidak terlalu berdekatan.

“Kami selaku volunteer dari Banjarmasin bertugas untuk mengarahkan dan mengatur shaf para Jemaah, karena mengingat dua kali sholat berjama’ah dilakukan yaitu Magrib dan Isya,” ujar Zakir, salah satu anggota relawan dari Banjarmasin.

 

Baca juga : Polres Banjarbaru dan Relawan Gabungan Amankan Isra Mi’raj dan Haul Guru Sekumpul di KCG

Sampai sehabis Magrib, ribuan jemaah terus berdatangan ke halaman Masjid Harun Aliah Perumahan KCG yang juga berdekatan dengan rumah H Norhin pemilik Perumahan KCG Banjarbaru.

Dilaporkan Hasan Basri, Kanit Lantas Polsek Liang Anggang, Jemaah yang datang tidak hanya dari Banjarmasin, Banjarbaru, dan Martapura saja tetapi Jemaah dari Tanah Bumbu hingga yang mendominasi adalah Jemaah dari Anjir Muara Kabupaten Barito Kuala, yang datang dengan menggunakan motor maupun mobil pribadi.(KanalKalimantan.com/Wanda)

Reporter : wanda
Editor : cell


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->