Kabupaten Banjar
336 Peserta Ramaikan Perkemahan Santri Nusantara 2018 di Kiram
MARTAPURA, Perkemahan Santri Nusantara V Tingkat Provinsi Kalsel 2018 berlangsung di Wisata Desa Kiram, Kecamatan Karang Intan, Kabupaten Banjar, Senin (27/8).
Kegiatan dengan bertema “Pramuka Santri Menebar Kedamaian untuk Indonesia yang Kuat dan Berkarakter†dibuka Asisten I Bidang Pemerintahan Setdaprov Kalsel, H Siswansyah.  Pembukaan dimeriahkan acara kernaval dari 13 kontingen yang menampilkan kekayaan adat dan budaya dari masing-masing daerah.
Sebanyak 366 peserta dari 13 kontingen Kabupaten/Kota di Kalimantan Selatan terlibat dalam acara ini. PPSN Kalsel 2018 ini diikuti perwakilan 13 kontingen, dengan peserta sebanyak 208 orang, Bina Damping sebanyak 52 orang, Pimpinan Kontingen Cabang 26 orang, Sangga Kerja Sebanyak 20 orang dan Panitia Penyelenggara sebanyak 60 orang.
“Total keseluruhan sebanyak 366 orang,†sebut H Noor Fahmi, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Selatan.
Asisten I Setdaprov Kalsel H Siswansyah berharap perkemahan selama 4 hari (26-29 Agustus), anggota Pramuka dari santri mampu tampil sebagai pelopor kebaikan baik dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, termasuk lingkungan masyarakat.
“Anggota Pramuka harus mampu tampil sebagai pelopor kebaikan baik dalam kehidupan berbangsa dan bernegara maupun dalam lingkungan masyarakat,†ucapnya.
Menurutnya Indonesia memerlukan generasi dengan rasa solidaritas kuat, guguh dan memiliki pesona untuk memajukan bangsa serta perubahan untuk banua yang lebih maju, dan acara tersebut dapat menumbuhkan rasa itu semua.
Diharapkan para peserta dapat memanfaatkan momen luar biasa ini dengan sebaik-baiknya untuk menggali informasi, ilmu serta pengalaman baru sehingga segala hasil positif yang didapatkan di sini dapat pula ditularkan kepada teman-teman di gugus depan lainnya. (rico)
Editor : Abi Zarrin Al Ghifari
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Konsep Indies Heritage, Kolam Renang Idaman Banjarbaru Kembali Difungsikan
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Pengunjung Tak Tertib, Taman Van der Pijl Ditutup Sementara
-
Kota Banjarmasin2 hari yang lalu
Bukan Rem Blong, Ini Penyebab Kecelakaan Beruntun di S Parman Banjarmasin
-
Advertorial2 hari yang lalu
Chicken Crush Dukung Haul Guru Sekumpul, Bagikan 11.000 Kotak Makanan
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Jadi ‘PR’ Baru Pemko Banjarbaru, Aturan Masuk ke Taman Van Der Pijl
-
DPRD KOTABARU1 hari yang lalu
Gelar Paripurna Istimewa, DPRD Kotabaru Umumkan Penetapan Bupati dan Wabup Kotabaru 2025 – 2030