LAPSUS KABUPATEN BANJAR
46 Anggota Ikuti Brigade Informasi Daerah Camp 2024 Kabupaten Banjar

KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Puluhan ASN dan non-ASN di Pemkab Banjar yang tergabung dalam Brigade Informasi Daerah Kabupaten Banjar berkumpul dan mengikuti kegiatan Brigade Informasi Daerah Camp 2024 yang diselenggarakan di Bukit Bintang Resort, Desa Padang Panjang, Kecamatan Karangintan, Kabupaten Banjar, 4 – 5 Desember 2024.
Kegiatan tersebut dalam rangka meningkatkan kompetensi Pemerintah Daerah baik ASN atau Non-ASN untuk menyelenggarakan tugas pokok dan fungsi urusan penyebarluasan informasi kegiatan Pemerintah Daerah kepada masyarakat luas yang terhimpun dalam Brigade Informasi Daerah Kabupaten Banjar.
Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kabupaten Banjar membekali para petugas operator Brigade Informasi Daerah dengan pengetahuan mendalam tentang prinsip-prinsip dasar jurnalisme yang beretika, penggunaan sumber informasi yang akurat, dan teknik penulisan yang menarik, serta pembuatan konten informasi yang mudah dipahami masyarakat.
Baca juga: Perpustakaan Palnam Dikunjungi Wakil Rakyat dari HSU
Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kabupaten Banjar HM Aidil Basith, berkenan membuka kegiatan tersebut dan menyampaikan sambutan di depan puluhan anggota Brigade Informasi Daerah Kabupaten Banjar.
“Melalui kegiatan ini kita harapkan para peserta nantinya bisa menyebarluaskan hasil pembangunan dan bisa berpikir kritis melawan berita tidak benar atau hoaks,” ujar Basith.
Kabid Informasi dan Komunikasi Publik DKISP Banjar Noor Syawli Syahri dalam laporannya berharap para peserta akan lebih terampil dalam memberikan informasi setelah mengikuti keiatan itu.
“Publik akan makin percaya dan menghargai informasi yang disajikan oleh pemerintah daerah sehingga pembangunan dan perkembangan serta potensi daerah dapat terekspose dan diketahui masyarakat,” harap Syawli.
Baca juga: DPD PPJI Kalsel Bahas Program Makan Gratis, Laik Sehat hingga Sertifikasi Halal
Setelah pembukaan, kegiatan langsung diisi dengan pemberian materi jurnalistik yang menghadirkan Sofyar Redhani dari kanalkalimantan.com yang membahas tentang bagaimana membikin dan menyajikan berita seremoni secara mudah dan menarik.
Pada sesi itu juga dilakukan dialog atau diskusi dari seputar liputan, pembuatan berita hingga penyajian foto sebagai pelengkap berita.
Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kabupaten Banjar juga menghadirkan konten Kreator Ipul Hery dari Kabupaten Banjar dan editor Info Publik Muhammad Andri. (kanalkalimantan.com/infopublik/kk)
Reporter: kk
Editor: Dhani

-
Kabupaten Hulu Sungai Utara2 hari yang lalu
Widya Dewi, Penyuluh Pertanian Asal HSU Raih Penghargaan dari Mentan RI
-
Hukum3 hari yang lalu
Kuasa Hukum Keluarga Juwita Siap Tambah Barang Bukti dan Saksi
-
Lifestyle2 hari yang lalu
TOP 10 MasterChef Indonesia Season 12 Siap Menghadirkan Tantangan Para Kontestan!
-
DPRD KOTABARU3 hari yang lalu
Pansus III DPRD Kotabaru Pelajari Tata Kelola Air Tangerang
-
Kabupaten Banjar2 hari yang lalu
Pemkab Banjar Raih Penghargaan sebagai Penyelenggara Pemerintahan Daerah dengan Kinerja Tinggi
-
Kabupaten Kapuas2 hari yang lalu
Pemkab Kapuas Gelar Forum Konsultasi Publik RPJMD 2025–2029