KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Sebanyak 81 orang terdiri atas 27 laki-laki dan 54 perempuan dari beberapa kecamatan di Kabupaten Banjar mengikuti audisi pemilihan Nanang dan Galuh Banjar 2024, di Guest House Sultan Sulaiman, Martapura, Senin (13/5/2024) pagi.
Kegiatan itu dilaksanakan Dinas Kebudayaan Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Kabupaten Banjar bersama Pawadahan Nanang Galuh Kabupaten Banjar.
Audisi dibuka oleh Ketua TP PKK Kabupaten Banjar Hj Nurgita Tiyas didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesra H Masruri.
Baca juga: Rumah di Banjarmasin Ambruk ke Sungai, Penghuni Keluar Lewat Jendela
Dihadiri Kepala Disbudporapar Irwan Jaya, Kepala DKUMPP I Gusti Made Suryawati dan 81 peserta.
Di depan peserta Nurgita Tiyas menyampaikan pemilihan Nanang Galuh merupakan salah satu ajang untuk membangun dunia kepariwisataan dan kebudayaan sekaligus membentuk generasi muda Kabupaten Banjar yang lebih kreatif, inovatif, profesional dan berakhlakul karimah.
“Siapa pun yang terpilih sebagai Nanang dan Galuh saya minta untuk terus memperluas ilmu pengetahuan terutama terkait kondisi dan karakter, budaya serta potensi kepariwisataan di Kabupaten Banjar maupun nasional,” ujar Nurgita.
Baca juga: Bupati Lepas TP PKK Banjar Wakil Kalsel ke Parade Budaya Nusantara
Dia juga mengajak Pawadahan Nanang Galuh dan peserta untuk bisa meningkatkan pengetahuan sosial masyarakat.
Bukan saja terkait promosi wisata tetapi juga permasalahan yang dihadapi pemerintah daerah seperti pernikahan dini dan stunting.
Lebih jauh Nurgita berharap generasi yang terjaring dalam Pawadahan Nanang Galuh 2024 nanti bisa lebih mumpuni dari sebelumnya.
Baca juga: Dua APILL Disiapkan, Atasi Kemacetan di Panglima Batur Banjarbaru
Selain wawasan kearifan lokal, pariwisata dan budaya tetapi juga mempunyai pengetahuan umum dan politik.
Sementara Kabid Pemasaran Pariwisata Disbudporapar Banjar Sofia menjelaskan, audisi berlangsung selama dua hari.
“Dari 81 peserta ini akan disaring sebanyak 8 pasang finalis melalui tes audisi wawancara tertulis dan presentasi yang akan maju ke grand final,” pungkas dia. (Kanalkalimantan.com/dkispbanjar/kk)
Reporter: kk
Editor: Dhani
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN - Terduga pelaku pembunuhan wartawati media online di Banjarbaru, Juwita baru saja resmi… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN - Proses penyidikan kasus kematian wartawati media daring di Banjarbaru, Juwita, yang dibunuh… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Selatan terus berupaya meningkatkan partisipasi pemilih… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Selatan resmi melantik ribuan anggota Badan… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Sehubungan dengan libur hari besar pada akhir Maret dan awal April 2025… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS - Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Kapuas di Jalan Jenderal Sudirman, menjadi pusat… Read More
This website uses cookies.