Connect with us

Politik

9.306 Kotak Suara Selesai Dirakit KPU Banjar

Diterbitkan

pada

Proses perakitan kotak suara di gudang logistik KPU Banjar sudah rampung. Foto : rendy

MARTAPURA, Sebanyak 9.306 kotak suara di KPU Kabupaten Banjar selesai dirakit. Sedikitnya 54 diantaranya rusak dan akan dikirim kembali ke KPU pusat untuk dilakukan pergantian yang baru. Hal tersebut disampaikan Ketua KPU Kabupaten Banjar Muhaimin didampingi Abdul Karim, Divisi Hukum KPU Kabupaten Banjar.

 “Data awal jumlah kotak suara yang kita terima ada 9.390, namun untuk keperluan Pemilu jika dirinci hanya ada 5 kotak per-TPS-nya, dengan total jumlah suara 9.155 kotak suara,” jelas Muhaimin, Selasa (19/2).

 Dalam perakitan kotak suara tersebut melibatkan tenaga staf kontrak hingga pegawai internal KPU Banjar sendiri, sementara untuk pembayaran dikhususkan kepada sekretariat KPU Banjar.

 “Kotak suara sudah dirakit, kita membutuhkan waktu sekitar 5 hari pengerjaan, dikerjakan 17 orang,” akunya.

 Sementara kotak suara yang rusak akan tetap disimpan dan akan didata untuk memudian dibuat berita acara, selanjutnya dilaporkan hingga dikirim ke KPU pusat untuk dilakukan pergantian yang baru.


Perlu diketahui perakitan kotak suara yang dilakukan KPU Banjar dilaksanakan di gudang logistik tambahan KPU Banjar berlokasi di lapangan Futsal Ceria, Jalan Jeruk Komplek Graha Mega, Blok No 5 RT 29 RW 07, Sungai Ulin, Banjarbaru.

Terkait logistik surat suara, Muhaimin mengatakan, berdasarkan hasil rapat kordinasi bersama stakeholder terkait pada 14 Februari lalu, masih tidak ada kabar dan masih menunggu informasi lebih lanjut akan kedatangan surat suara tersebut.

“Namun kalau dilihat jadwal yang sudah disampaikan oleh KPU pusat mestinya sudah masuk, namun secara faktanya belum,” akunya. (rendy)

Reporter : Rendy
Editor : Abi Zarrin Al Ghifari


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->