Kota Banjarbaru
PMI Banjarbaru Bantu Korban Puting Beliung di Landasan Ulin Selatan
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Banjarbaru menyalurkan bantuan berupa perlengkapan kebersihan, perlengkapan keluarga (Family Kit) dan tarpaulin untuk korban puting beliung di Jalan Jurusan Pelaihari, Kelurahan Landasan Ulin Selatan, Banjarbaru, yang terjadi pada Rabu (27/10/2021).
Staf Penanggulangan Bencana PMI Kota Banjarbaru, Aiman mengatakan, bantuan yang diberikan diharapkan sedikit meringankan beban masyarakat yang terkena musibah. Data yang diterima PMI Kota Banjarbaru, tercatat ada 32 buah rumah terdampak.
“Ini merupakan wujud kepedulian kita untuk membantu para korban bencana di Kota Banjarbaru,” ucapnya, Kamis (28/10/2021)
Dengan menggunakan armada pick up PMI Kota Banjarbaru menyalurkan bantuan antara lain 25 alat kebersihan, 20 terpaulin dan 18 perlengkapan keluarga.
Sementara itu Ketua RT 01, Sala menerangkan, PMI Kota Banjarbaru terus memberi bantuan.
Baca juga : BREAKING NEWS. Duel Berdarah di POM Bensin Lingkar Liang Anggang, 1 Orang Tewas
“Sejak bencana banjir awal tahun ini PMI Kota Banjarbaru sudah banyak melakukan kontribusi di wilayahnya dari pelayanan kesehatan, bantuan logistik dan sekarang kembali lagi membantu masyarakat,” terangnya.
Diakui Sala, masih ada beberapa warganya yang belum mendapatkan bantuan dikarenakan terlambat melapor sehingga pendataan bantuan untuk korban menjadi terlambat.
“Semalam ada 14 buah rumah yang sudah terdata, ada tambahan 4 buah yang baru melapor siang tadi total ada 18 buah rumah yang terdampak, karena ada beberapa yang belum melapor tadi malam,” akunya.
Di sisi lain Lurah Landasan Ulin Selatan, Ma’ruf Rizani mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh PMI Kota Banjarbaru. Khususnya perlengkapan kebersihan dan terpaulin, karena hal ini diperlukan para korban puting beliung untuk membersihkan dan menutupi rumahnya yang tersapu puting beliung. (Kanalkalimantan.com/ibnu)
Reporter : ibnu
Editor : cell
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Catatan Korupsi 2024 Kalsel: Uang Negara Terselamatkan Rp18 Milliar dari 31 Kasus
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Waspada! Puncak Hujan di Kalsel Diprediksi Desember-Januari
-
Dinas PUPRP Kab Banjar2 hari yang lalu
Kadis PUPRP Banjar Ikuti Ekspose Akhir Rencana Detail Tata Ruang
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
DPPKB HSU Gelar Diseminasi Evaluasi Audit Kasus Stunting
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Pajak dan Retribusi Daerah Banjarbaru Sentuh Angka Rp188,8 Miliar
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Tujuh PKBM di Banjarbaru Atasi Persoalan Anak Tidak Sekolah