Kabupaten Kapuas
RSUD Kuala Pembuang Studi Pengelolaan BLUD di RSUD Kuala Kapuas

KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS – RSUD dr H Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas menerima kunjungan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kuala Pembuang studi kooperatif pengelolaan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD), Jumat (24/12/2021).
Kedatangan rombongan diterima langsung oleh Direktur RSUD Kapuas dr Agus Waluyo MM yang menyatakan senang dapat membantu RSUD Kuala Pembuang Seruyan dalam berbagi pengalaman kepada daerah maupun rumah sakit lain dalam hal pengelolaan BLUD.
Rombongan RSUD Kuala Pembuang dipimpin langsung direktur dr Solihin. Ketua rombongan merasa senang bisa melaksanakan studi kooperatif dengan para pejabat di RSUD Kapuas, khususnya para pejabat yang berhubungan dengan pengelolaan BLUD RSUD Kapuas.
Direktur RSUD Kuala Pembuang, dr Solihin mengatakan, studi kooperatif ini di antara yang dikaji adalah pengelolaan keuangan BLUD, penyusunan rencana bisnis anggaran, penatausahaan penerimaan, pengeluaran, dan pertanggungjawaban. Termasuk juga mempelajari pengelolaan obat dan perbekalan kesehatan, pengelolaan aset dan persediaan, perhitungan jasa pelayanan, serta hal-hal lain yang berhubungan dengan pengelolaan bendahara BLUD.
Baca juga: Lagi Tunggu Jemputan HP Dijambret, Petugas Keamanan Masjid Bekuk Pelaku
“Setelah pulang nanti dapat menerapkan apa yang sudah didapatkan dari studi kooperatif ini, baik berupa pengalaman dan dokumen yang diperoleh dari kegiatan ini, sehingga dapat memberikan peningkatan kinerja pengelolaan keuangan RSUD Kuala Pembuang menjadi semakin maju dengan selalu mengutamakan mutu pelayanan kesehatan yang semakin baik kedepannya,” kata dr Solihin. (kanalkalimantan.com/ags)
Reporter : ags
Editor : kk

-
HEADLINE2 hari yang lalu
Sebar Spanduk Ajakan Coblosan Ulang Pilwali Banjarbaru, Calon Tunggal vs Kotak Kosong
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Denpom Lanal Banjarmasin Kabulkan Pemeriksaan Tes DNA Cairan Mani dari Jenazah Juwita
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Dishub Kalsel Rekayasa Kurangi Kecepatan Kendaraan di A Yani Mekatani
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara1 hari yang lalu
Silaturahmi Bupati dan Wabup HSU dengan PCNU dan Muslimat Alabio
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Yulianti Pilih Mudik ke Banua Setelah Libur Lebaran
-
Kota Banjarbaru1 hari yang lalu
Pj Wali Kota Subhan: Tak Ada Toleransi Pegawai Bolos Kerja