HEADLINE
UPDATE. 1.587 Jiwa Terdampak Banjir di Banjarbaru, 1 Orang Meninggal Dunia
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Update terkini data banjir 5 Kecamatan di Kota Banjarbaru mencapai 1.587 jiwa dengan 502 rumah yang terdampak banjir. Senin (4/7/2022)
Kalaksa BPBD Kota Banjarbaru, Zaini Syahranie menuturkan berdasarkan data Pusdalops Penanggulangan Bencana BPBD Kota Banjarbaru terdata ada 7 Kelurahan yang terdampak banjir.
“Dari 5 Kecamatan ada 7 kelurahan yang terdampak banjir,” bebernya kepada kanalkalimantan.com.
Adapun Kelurahannya dirincikan Zaini, Loktabat Utara 26 jiwa meliputi 8 buah rumah, Loktabat Selatan 158 jiwa meliputi 40 buah rumah, Kemuning 177 jiwa meliputi 50 buah rumah.
Baca juga : 9 Desa di Kecamatan Angsana Serentak Memulai Program 1 Desa 1 Masjid
Kemudian, Cempaka 754 jiwa meliputi 287 rumah, Guntung Payung 178 jiwa meliputi 42 rumah, Landasan Ulin Timur 258 jiwa meliputi 60 rumah dan Syamsudin Noor 36 jiwa meliputi 15 rumah yanh terdampak banjir.
“Kalau data yang masuk dari 5 Kecamatan ada 1.587 jiwa dengan 502 buah rumah terdampak banjir,” jelasnya.
Kemudian terkait korban jiwa diterangkan Zaini terdapat 1 orang korban jiwa di Kelurahan Landasan Ulin Utara.(kanalkalimantan.com/ibnu)
Reporter : ibnu
Editor : cell
-
Kota Martapura2 hari yang lalu
Puluhan Ribu Jemaah Sudah Padati Kawasan Sekumpul Martapura
-
Kota Martapura2 hari yang lalu
Ini Link Streaming CCTV Kawasan Sekumpul Kota Martapura
-
Hukum2 hari yang lalu
Gugatan Pilkada Kota Banjarbaru di MK Masih Berlanjut
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Naik Kapal dari Kalteng ke Martapura, Jalur Sungai Alternatif Jemaah Menuju ke Sekumpul
-
Kota Martapura3 hari yang lalu
Jemaah Mulai Padati Kawasan Sekumpul, Pilih Bermalam di Masjid
-
Kota Martapura1 hari yang lalu
Mulai Ampar Sajadah Sejak Pagi, Jalan Sekumpul Sudah Penuh Jemaah