Connect with us

HEADLINE

Per 1 September Tarif Air Bersih PTAM Bandarmasih Naik, Dirut: 8 Tahun Sejak 2014 Tak Pernah Disesuaikan

Diterbitkan

pada

Mulai 1 September 2022 PT Air Minum Bandarmasih resmi memberlakukan penyesuaian tarif air bersih bagi masyarakat kota Banjarmasin. Foto: rizki

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Mulai 1 September 2022 PT Air Minum Bandarmasih resmi memberlakukan penyesuaian tarif air bersih bagi masyarakat kota Banjarmasin

Penyesuaian tarif alias kenaikan harga tersebut didasarkan pada Peraturan Wali Kota (Perwali) Nomor 99 tahun 2022 dan berdasarkan Surat Keputusan (SK) Gubernur Kalimantan Selatan Nomor 118 tentang tarif atas dan bawah.

Dirut PT Air Minum Bandarmasih, Ir Yuda Achmady melalui press rilis pada Selasa (29/8/2022) menyatakan bahwa per tanggal 1 September akan diberlakukan penyesuaian tarif bagi pelanggan PT Air Minum Bandarmasih.

“Mulai tanggal 1 September untuk pemakaian bulan Agustus itu akan kita berlakukan, jadi 1 September menggunakan tarif yang sudah kita sesuaikan,” katanya.

 

Dirut PT Air Minum Bandarmasih, Ir Yuda Achmady. Foto: dok.kanalkalimantan

Baca juga : VIRAL. Farel ‘Ojo Dibandingke’ ke Sekolah Diantar Jet Pribadi Haji Isam Agar Tak Telat

Yuda Achmady juga mengatakan bahwa diberlakukannya penyesuaian atau kenaikan tarif air bersih ini bertujuan untuk menunjang seluruh operasional PT Air Minum Bandarmasih.

“Sudah kurang lebih 8 tahun sejak 2014 sampai sekarang tidak ada penyesuaian tarif,” katanya.

“Makanya saat ini kita lakukan penyesuaian tarif untuk menunjang operasional kerja dan juga untuk melakukan peremajaan pipa yang usianya sudah tua,” tambahnya.

Penyesuaian tarif PT Air Minum Bandarmasih akan berlaku mulai besok dengan kenaikan tarif sebesar 10 persen atau sekitar Rp 130 per kubik.

 

Baca juga  : Fasilitas Taman Kamboja Banyak Rusak, dari Alat Olahraga Berkarat, Jalan Bolong hingga Lampu Mati

Kenaikan tarif juga dikelompokkan menjadi 4 dari kelompok bawah seperti sosial khusus dan rumah tangga hingga kelompok atas seperti kalangan industri dan lain-lain.

Untuk kelompok sosial khusus 1 sendiri penyesuaian tarifnya dari harga awal Rp 1.030 per kubik naik menjadi Rp 1.330 per kubik. Sedangkan untuk golongan MBR dari harga awal Rp 2000 menjadi Rp 2.200 per kubik.

PT Air Bersih Bandarmasih juga menyedikan WhatsApp center bagi pelanggan di nomor 0811 5151 46 atau bisa update informasi di Instagram @pambandarmasih.
(Kanalkalimantan.com/rizki)

Reporter : rizki
Editor : bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

  • https://aceh.lan.go.id/wp-content/giga/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/file/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/files/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/mail/
  • https://ppid.lamongankab.go.id/pay/
  • https://ppid.lamongankab.go.id/wp-content/giga/
  • https://rsudngimbang.lamongankab.go.id/
  • https://dasboard.lamongankab.go.id/
  • https://dpmd.bengkaliskab.go.id/plugins/
  • https://dpmd.bengkaliskab.go.id/storage/
  • https://islamedia.web.id/
  • https://fai.unuha.ac.id/disk/
  • https://fai.unuha.ac.id/post/
  • https://fai.unuha.ac.id/plugins/
  • https://fai.unuha.ac.id/draft/
  • https://fai.unuha.ac.id/giga/
  • slot gacor hari ini
  • slot pulsa
  • slot pulsa
  • nuri77
  • gemilang77
  • slot deposit pulsa
  • slot gacor hari ini
  • slot luar negeri
  • slot pulsa
  • situs toto
  • situs toto
  • toto slot
  • slot pulsa tanpa potongan
  • situs toto
  • situs toto
  • slot pulsa
  • situs toto slot
  • slot deposit pulsa
  • https://www.dcmeadows.com/
  • https://www.lepicardycamping.com/
  • Situs toto macau
  • -->