Kabupaten Kapuas
DPRD Kapuas Sahkan Raperda Penambahan Modal ke Bank Kalteng
KANALKALIMANTAN. COM, KUALA KAPUAS – Raperda perubahan ketiga atas Perda Kabupaten Kapuas Nomor 8 tahun 2011 tentang penambahan penyertaan modal Pemkab Kapuas pada PT Bank Pembangunan Kalteng, akhirnya disahkan, Selasa (28/11/2023) siang.
Pengesahan Raperda itu ditandai dengan penandatanganan bersama oleh pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) bersama Pj Bupati Kapuas pada rapat paripurna ke-10 DPRD Kapuas di ruang rapat paripurna DPRD Kapuas.
Baca juga: Kampanye Dimulai, Politik Uang di Medsos Bermodus Give Away
Rapat paripurna dipimpin Wakil Ketua II, Evan Rahman Saputra dan diikuti anggota dewan lainnya.
Dari eksekutif dihadiri Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi, Sekda Septedy dan para kepala SKPD lingkup Setda Kapuas. Juga hadir unsur Forkopimda, pimpinan PT Bank Pembangunan Kalteng Cabang Kapuas dan undangan lainnya.
Baca juga: Fase Bulan Purnama, Masyarakat Pesisir Kalsel Diminta Waspada Banjir Rob
“Rapat peripurna ke 10 masa persidangan I tahun sidang 2023 – 2024 pada hari ini resmi dibuka dan terbuka untuk umum,” kata Wakil Ketua II DPRD Evan Rahman saat membuka rapat.
Selanjutnya, Sekretaris DPRD Kapuas Ferry Noah membacakan susunan agenda rapat paripurna pada hari tersebut. (Kanalkalimantan.com/ags)
Reporter : ags
Editor : kk
-
Kaleidoskop 20241 hari yang lalu
Kemajuan Pembangunan Kabupaten Banjar di Segala Bidang
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Catatan ATCS Tugu Adipura, Pengendara Merasa Malah Ada Penumpukan
-
Kota Banjarmasin2 hari yang lalu
UMK Banjarmasin Naik Menjadi Rp3,59 Juta
-
Kalimantan Selatan2 hari yang lalu
Dari Banua Creative Festival, Kalsel Incar Tuan Rumah Ekrafnas 2025
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Begini Hitung-hitungan Pajak Baru Kendaraan Bermotor 2025
-
Bisnis2 hari yang lalu
Hadir Perdana di Banjarbaru, Generasi Happy Tri Ajak Gen Z Bikin Kreasi