Connect with us

Bappedalitbang Banjar

Bappedalitbang Banjar Gelar Ekspose Akhir Penyusunan Updating Input Output Perekonomian Tahun 2023

Diterbitkan

pada

Ekspose Akhir Penyusunan Updating Input Output Perekonomian Kabupaten Banjar Tahun 2023 Jumat (8/12/2023) di aula Bauntung Bappedalitbang Banjar. Foto: Bappedalitbang Banjar

KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Kepala Bappedalitbang Kabupaten Banjar Hj Siti Hamidah memimpin kegiatan Ekspose Akhir Penyusunan Updating Input Output Perekonomian Kabupaten Banjar Tahun 2023 Jumat (8/12/2023) pagi di aula Bauntung Bappedalitbang Banjar.

Dalam kesempatan itu dia memaparkan tentang tabel input output merupakan uraian statistik dalam bentuk matrik yang menyajikan informasi tentang transaksi barang dan jasa serta saling keterkaitan antara satuan kegiatan ekonomi dalam suatu wilayah pada suatu periode waktu tertentu.

“Tabel ini sangat bermanfaat untuk kita, terutama para pengampu kepentingan di Kabupaten Banjar dalam merencanakan dan memutuskan arah-arah kebijakan pembangunan daerah,” ujar Siti Hamidah.

Baca juga: Banjarbaru Murdjani Festival 2023: Tarian Kolosal, Komunitas, Fashion Show Inklusi hingga Penampilan Bebi Romeo

Dia menjelaskan, bahwa penyusunan tabel Input Output Perekonomian Kabupaten Banjar terakhir disusun pada 2016, sehingga pada tahun ini adalah sangat perlu untuk dilakukan updating.

Kabid Litbang dan Inovasi Lily Agustriana menambahkan, BPS Kabupaten Banjar dalam melakukan Updating Tabel Input Output tersebut telah dilakukan serangkaian kegiatan penyusunan oleh para tim dari BPS Kabupaten Banjar.

“Selain itu juga telah dilaksanakan kegiatan pertemuan, telah dilakukan melalui 5 kali Focus Group Discussion oleh para tim yang dihadiri oleh para kepala SKPD atau yang mewakili dan pihak-pihak yang berkepentingan untuk menyerap masukan dan saran untuk kesempurnaan penyusunan updating table Input Output ” ungkap Lily.

Sementara itu Tenaga Ahli dari BPS Banjar dan Provinsi Kalsel Monika Raina Listya, memaparkan dalam Rasio Distribusi Output 5 industri dengan nilai output terbesar yang dihasilkan oleh produksi domestik di Kabupaten Banjar yang mampu menyumbang sekitar 70,19 persen, sedangkan 12 industri lainnya hanya mampu menyumbang sekitar Rp 13,31 miliar (29,81 persen) terhadap total output domestik.

Baca juga: Perpanjangan SIM Kini Bisa Dilakukan di MPP Banjarmasin

“Total output yang dihasilkan di Kabupaten Banjar pada tahun 2022 tercatat sebesar Rp 44,61 miliar. Yang digunakan untuk proses produksi atau input antara adalah sebesar Rp 22,85 miliar (51,18 persen) dan sisanya sebesar Rp 21,80 miliar (48,82 persen) mampu tercipta sebagai nilai tambah bagi para pemilik faktor produksi” papar Monika.

Dari segi lapangan usaha, katanya, Industri Pertambangan Batubara dan Lignit tercatat memiliki kontribusi terbesar terhadap total input antara, yakni 22,31 persen.

“Konstruksi tercatat merupakan industri penyumbang terbesar kedua, yakni 16,43 persen. Diikuti oleh Industri Makanan dan Minuman yang tercatat 15,31 persen” jelas dia.

Baca juga: Siapkan Surat Peringatan Ketiga, Bangunan Liar di Trikora Bakal Kena Bongkar

Acara ini dihadiri Bappedalitbang, Dinas Pendidikan, Dinas Komunikasi Informatika, Statistik dan Persandian, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Dinas Perhubungan, Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup, Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Dinas Koperasi Usaha Mikro Perindustrian dan Perdagangan, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang. (Kanalkalimantan.com/bappedalitbang/kk)

Reporter: kk
Editor: Dhani


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

  • https://aceh.lan.go.id/wp-content/giga/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/file/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/files/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/mail/
  • https://ppid.lamongankab.go.id/pay/
  • https://ppid.lamongankab.go.id/wp-content/giga/
  • https://rsudngimbang.lamongankab.go.id/
  • https://dasboard.lamongankab.go.id/
  • https://dpmd.bengkaliskab.go.id/plugins/
  • https://dpmd.bengkaliskab.go.id/storage/
  • https://islamedia.web.id/
  • https://fai.unuha.ac.id/disk/
  • https://fai.unuha.ac.id/post/
  • https://fai.unuha.ac.id/plugins/
  • https://fai.unuha.ac.id/draft/
  • https://fai.unuha.ac.id/giga/
  • slot gacor hari ini
  • slot pulsa
  • slot pulsa
  • nuri77
  • gemilang77
  • slot deposit pulsa
  • slot gacor hari ini
  • slot luar negeri
  • slot pulsa
  • situs toto
  • situs toto
  • toto slot
  • slot pulsa tanpa potongan
  • situs toto
  • situs toto
  • slot pulsa
  • situs toto slot
  • slot deposit pulsa
  • https://www.dcmeadows.com/
  • https://www.lepicardycamping.com/
  • Situs toto macau
  • -->