Kanal
DKP HSU Gelar Rakor Antisipasi Lonjakan Kebutuhan Pokok Jelang Ramadhan
AMUNTAI, Mengantisipasi lonjakan kebutuhan pokok pangan menjelang Ramadhan dan Idul Fitri, Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) menggelar Rapat Koordinasi Prognosa Hari-Hari Besar Keagamaan dan Nasional (HBKN) bersama dengan beberapa instansi terkait lainnya seperti Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Kalsel.
Rapat koordinasi yang digelar di Aula Dinas Ketahanan Pangan HSU, Selasa (15/5), disamping diikuti oleh Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Kalsel juga diikuti oleh beberapa instansi lainnya. Di antaranya Dinas Pertanian, Dinas Perikanan, Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM, BPS HSU, Asosiasi Pedagang Beras, Bagian Perekonomian dan SDA Setda HSU, Polres HSU, serta beberapa penyuluh pertanian lainnya.
Kepala Bidang Ketersediaan dan Distribusi Pangan DKP HSU Ir. Entin Lestanti menuturkan, rapat koordinasi dilaksanakan untuk menyusun prognosa kebutuhan, ketersediaan pangan pokok, dan mengetahui kondisi bahan pokok. Termasuk juga dalam rangka mengetahui harga menjelang dan selama periode HBKN. Serta merumuskan bahan kebijakan dalam rangka mengantisipasi permasalahan ketersediaan, distribusi dan harga pangan menjelang dan selama periode HBKN.
“Menjelang hari besar keagamaan permintaan bahan pangan pokok cenderung lebih tinggi dibanding ketersediaannya. Distribusi juga sering mengalami gangguan karena hambatan transportasi, akibatnya ketersediaan cenderung menurun dan harga pangan cenderung mengalami kenaikan†Kata Entin
Oleh karena itu, pemerintah perlu mengupayakan langkah-langkah antisipasi secara dini dan berkoordinasi untuk menghasilkan kebijakan yang tepat.” lanjutnya.
Sementara itu menurut Arbiansyah, Kasi pada Dinas Perindagkop UKM memaparkan hasil pemantauan harga di pasar Amuntai pada tanggal 26 April 2018 dan 14 Mei 2018. Menurut Arbian beberapa komoditas seperti beras, telur ayam kampung, telur itik, daging sapi, gula, cabe merah, minyak goreng, bawang merah, bawang putih, kacang tanah, dan kacang hijau tidak mengalami kenaikan.
“Sementara komoditas telur ayam ras, daging ayam ras dan daging ayam kampung mengalami kenaikan dengan persentase yang bervariasiâ€Â, terang Arbian
Terkait hal tersebut Kepala Dinas Pertanian HSU H Ilman Hadi menyampaikan pemaparan tentang perkiraan penyediaan stok bahan pokok seperti beras, cabe merah, kacang tanah, daging sapi, daging ayam dan telur di HSU agar dapat terus dipantau.
Menurutnya, selama ini surplus beras hasil produksi tahun 2017 di HSU masih mencukupi untuk memenuhi kebutuhan selama ramadan dan idul fitri, oleh karena itu surplus beras tahun 2017 tersebut dapat memenuhi kebutuhan masyarakat HSU selama sekitar 19 bulan.(dew)
Editor: Chell
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Catatan Korupsi 2024 Kalsel: Uang Negara Terselamatkan Rp18 Milliar dari 31 Kasus
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Waspada! Puncak Hujan di Kalsel Diprediksi Desember-Januari
-
Dinas PUPRP Kab Banjar2 hari yang lalu
Kadis PUPRP Banjar Ikuti Ekspose Akhir Rencana Detail Tata Ruang
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Pajak dan Retribusi Daerah Banjarbaru Sentuh Angka Rp188,8 Miliar
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Tujuh PKBM di Banjarbaru Atasi Persoalan Anak Tidak Sekolah
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Disdikbud HSU Gelar Festival Panen Hasil Belajar Lokakarya 7 Program Guru Penggerak