DPRD KOTABARU
Ketua DPRD Digadang Maju Bersama Wabup Kotabaru pada Pilkada 2024

KANALKALIMANTAN.COM, KOTABARU – Tak lama lagi gelaran pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) akan berlangsung dan khususnya di Kabupaten Kotabaru telah ada beberapa nama yang muncul termasuk diantaranya adalah Ketua DPRD Kotabaru, Syairi Mukhlis yang diisukan akan berpasangan dengan Wakil Bupati yang sekarang, yakni yang akrab disapa Bang Arul.
Saat dikonfirmasi, Syairi mengatakan, memang sekarang sudah memasuki tahun politik untuk Pilkada tahun 2024, dan dia sudah memantau dari beberpa medsos dan masyarakat bahwa ia akan tampil dalam Pilkada nanti.
“Saya lihat ada beberapa nama muncul maju melalui jalur independent, dan ada pula melalui partai politik,” ujarnya, Senin (13/5/2024).
Lebih jauh dia mengatakan, terkait isu dia akan juga bersaing dalam kancah bursa pada Pilkada nanti, atas nama pribadi sangat berbangga diri tentunya ketika namanya juga dimasukkan ke salah satu sebagai kandidat terkuat untuk maju dipikada 2024.
“Hari ini nama saya di sandingkan dengan Bang Arul, saya sangat berterimakasih dan mungkin juga penghargaan ketika bagaimana kami salah satu yang masuk dibursa itu,” jelas dia.
Intinya adalah, sambung dia, politik itu sangat dinamis, berkembang terus berjalan dan pihaknya tentu berharap kepada masyarakat Kabupaten Kotabaru mohon doanya saja.
“Mudah-mudahan nanti ada jawabannya, yang jelas siapapun dari mereka yang ikut mencalonkan dirinya merupakan orang-orang terbaik di bumi Saijaan,” pungkas dia. (kanalkalimantan.com/muhammad)
Reporter: muhammad
Editor: Dhani

-
Kalimantan Selatan3 hari yang lalu
Polda Kalsel Bangun Titik Pertama Dapur MBG di Banjarbaru
-
HEADLINE22 jam yang lalu
Tim Hanyar Banjarbaru Ajukan Pembatalan Hasil PSU ke MK
-
Kalimantan Selatan3 hari yang lalu
Khadijah dari Desa Tapus Dalam Raih “Kartini Banua Inspiratif 2025”
-
Infografis Kanalkalimantan3 hari yang lalu
Hari Bumi 2025 “Energi Kita, Planet Kita”
-
Kabupaten Kapuas3 hari yang lalu
Pasca Kebakaran, Bupati Kapuas Tinjau Lokasi Pasar Sari Mulia
-
DPRD KOTABARU2 hari yang lalu
DPRD Kotabaru Gelar Rapat Paripurna