Hukum
Anggota Sabhara Polresta Banjarmasin Tewas Gantung Diri di Rumahnya
BANJARMASIN, Seorang anggota Sabhara Polresta Banjarmasin, Aipda Erwin Mediayanto ditemukan tewas gantung diri di rumahnya, Komplek Mitra Bakti Blok A, Desa Semangat Dalam, Kecamatan Alalak, Kabupaten Barito Kuala, Jumat (23/11) pukul 12.15 Wita. Belum diketahui motif bunuh diri yang dilakukan korban.
Direktur Kriminal Umum Polda Kalsel, Kombes Sofyan Hidayat membenarkan terjadinya kasus tersebut. “Iya memang benar ada anggota polisi yang gantung diri, sementara kasusnya masih ditelisik,” ucapnya.
Jenazah Aipda Erwin sudah dibawa ke RSUD Ulin Kota Banjarmasin untuk di otopsi. Pihak keluarga yang mendampingi korban belum berkenan memberikan keterangan terkait kasus tersebut.
Dari informasi yang dihimpun, Aipda Erwin meninggalkan satu orang istri dan dua anak yang masih bersekolah dasar di Banjarmasin Tengah. Ia pun dikenal sebagai sosok polisi yang baik. “Erwin adalah anggota polisi yang baik, dia meninggalkan satu orang istri dan dua orang anak yang masih bersekolah dasar di Banjarmasin Tengah,†kata tetangganya.
Di sisi lain, Syahlan yang merupakan ketua RT setempat di Desa Semangat Bakti mengaku kaget atas kejadian tersebut. Mengingat selama ini Erwin dikenal baik oleh tetangga. “Kami sering berjumpa saat almarhum mengambil air di bak penampungan,†katanya.
Sahlan tidak pernah sekalipun mendengar keributan dengan keluarganya. Sayangnya, istri korban enggan memberi komentar. Sedangkan, rumah korban langsung dipasang garis polisi untuk keperluan penyelidikan.(mario)
Editor:Cell
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Laka Maut di Kawasan Murdjani Banjarbaru, Satu Pemotor Jalan Melawan Arus
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Gubernur Kalsel Teken Upah Minimun Kabupaten Kota dan Sektoral 2025, Ini Besaran Angkanya
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Menutup Tahun Pemko Banjarbaru Raih Dua Penghargaan
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Curah Hujan Tinggi, Waspada Pilih Lokasi Libur Nataru di Kalsel
-
Advertorial1 hari yang lalu
Ide Fresh Bearly Marketing Membranding Bisnismu Lebih Profesional
-
Lifestyle1 hari yang lalu
Cara Menonaktifkan Aksesibilitas di Smartphone, Akses Mobile Banking BRImo Jadi Makin Nyaman