MARTAPURA, Warga Banua sekaligus anggota DPR RI dari Fraksi Golkar Ir H Ahmadi Noor Supit menyambangi Martapura, Kabupaten Banjar, Rabu (1/11). Kedatangan tamu penting dari Jakarta ini dalam rangka reses sekaligus berinteraksi dengan masyarakat secara dekat.
Bertempat di Aula Kantor Kecamatan Martapura di Desa Indrasari, pria yang akrab disapa Memet ini terlihat begitu akrab dengan peserta pertemuan yang terdiri dari lurah, aparat desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta pelajar.
Saat berdialog, banyak aspirasi, keluhan, dan masukan dari masyarakat untuk bisa ditanggulangi dengan solusi terbaik. Menyikapi akan hal ini Memet mengatakan, ia mempunyai sebuah keinginan agar di Banua ini dibangun rumah aspirasi yang bisa dimanfaatkan untuk menampung semua uneg-uneg dan masukan dari masyarakat.
“Kami akan membangun rumah aspirasi itu nantinya, agar semua keluhan dan masukan dari masyarakat bisa diketahui dan terkoordinir dengan baik,†ujar Memet.
Menurutnya, keberadaan rumah aspirasi penting agar bisa lebih dekat dengan rakyat serta dapat mengetahui apa saja keinginan serta masukan-masukan lainnya yang diberikan oleh warga.
“Untuk kepastian lokasinya masih kami cari,†kata Memet.
Memet mengakui banyak masukan yang ia dapatkan dalam reses kali ini, di antaranya masih banyaknya lokasi kumuh, pemerintahan desa yang berada di tepian sungai, biaya berobat perangkat desa dan sebagainya.
Sementara itu Ruslan, salah seorang warga Desa Tambak Baru yang hadir dalam pertemuan mengatakan rumah aspirasi memang sangat diperlukan bagi warga, agar segala keluhan yang mereka rasakan bisa diketahui hingga ke pusat.
Terkait dengan program Pemkab Banjar, semisal pengurangan jamban apung di sepanjang bantaran Sungai Martapura, dinilai sangat bagus. Ia pribadi sangat mendukung program yang bertujuan untuk lebih meningkatkan kesehatan dan kebersihan  bagi warga setempat dan sangat bermanfaat bagi masyarakat.
“Pokoknya program tersebut bermainfaat bagi masyarakat, apalagi bisa merubah peningkatan penghasilan untuk kesejahteraan masyarakatnya,†pungkasnya.(rudiyanto)
KANALKALIMANTAN. COM, KUALA KAPUAS - Ribuan orang memeriahkan Festival Budaya Tinggang Menteng Panunjung Tarung dalam… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Bisnis F&B atau Food and Beverage kian berkembang di Ibu Kota Provinsi… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kapuas menggelar forum konsultasi publik terkait rencana awal… Read More
Pj Wali Kota : Sangat Beruntung Kota Banjarbaru Mempunyai Pendahulu yang Visioner dan Inovatif Read More
KANALKALIMANTAN.COM, JAKARTA - Widya Dewi, penyuluh pertanian asal Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) Kalimantan Selatan… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA - Wakil Bupati Banjar Habib Idrus Al Habsyi beserta alim ulama, habaib dan… Read More
This website uses cookies.