Kabupaten Kapuas
Anggota DPRD Kapuas Prihatin Kondisi SDN 2 Selat Dalam
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS – Anggota DPRD Kabupaten Kapuas, Bardiansyah sangat prihatin dengan kondisi belajar mengajar di SDN 2 Selat Dalam yang berlangsung di teras sekolah.
Hal ini membuat miris anggota DPRD Kapuas Dapil (Daerah Pemilihan) Selat, Bardiansyah dari Fraksi Nasdem.
“Secara pribadi sangat prihatin dengan kondisi seperti itu,” kata Bardiansyah.
Ia menginstruksikan kepada dinas terkait agar menindaklanjuti dan menegur pihak pelaksana rehab sekolah tersebut.
Baca juga: Lompat dari Atas Kapal, Herlan Asal Banten Hilang di Perairan Tabanio
Selain itu, di lokasi kegiatan proyek rehab ruang belajar tersebut tidak terlihat papan plang proyek. “Apakah menggunakan dana APBD Kapuas atau bukan,” ucap Bardiansyah, Senin (5/12/2022).
“Seluruh kegiatan rehab maupun pembangunan terhadap aset daerah diwajibkan memperlihatkan papan sosialisasi pelaksana pekerjaan. Maka dapat terlihat sumber anggaran, masa dan waktu pelaksana, hingga pihak mana yang bertanggungjawab atas kegiatan tersebut, semua itu pasti ada aturannya,” sebutnya. (Kanalkalimantan.com/ags)
Reporter : ags
Editor : kk
-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
Pemkab Banjar Serahkan Penghargaan Proklim dan Adiwiyata, Ini Daftar Penerima Penghargaan
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Gubernur Kalsel Teken Upah Minimun Kabupaten Kota dan Sektoral 2025, Ini Besaran Angkanya
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Menutup Tahun Pemko Banjarbaru Raih Dua Penghargaan
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
28 Ribu Butir Obat Keras Dimusnahkan Polres HSU
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Laka Maut di Kawasan Murdjani Banjarbaru, Satu Pemotor Jalan Melawan Arus
-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
BPK Serahkan LHP Kepatuhan Belanja Daerah Kabupaten Banjar