Connect with us

Kota Banjarbaru

Api Hanguskan Kasur Bantal Guling di Toko Meubel Putri Landasan Ulin Tengah

Diterbitkan

pada

Toko meubel Putri di Jalan Ahmad Yani Km 24, Kelurahan Landasan Ulin Tengah, Kecamatan Liang Anggang, Kota Banjarbaru, terbakar, Rabu (12/2/2025) malam. Foto : Humas Polres Banjarbaru

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Sebuah toko meubel di Jalan Ahmad Yani Km 24, Kelurahan Landasan Ulin Tengah, Kecamatan Liang Anggang, Kota Banjarbaru, dilalap si jago merah, Rabu (12/2/2025) malam.

Kapolsek Liang Anggang Kompol Yuda Kumoro Pardede mengatakan, kebakaran terjadi pada sebuah bangunan toko ukuran 25 m x 10 m dan menghanguskan barang dagangan di dalamnya.

Berdasarkan keterangan saksi, Hj Ismayantina, pedagang di sekitar lokasi kejadian asap mulai terlihat dari dalam toko. “Kejadian dilaporkan pukul 22.00 Wita, dari keterangan saksi bahwa dia pertama kali melihat asap keluar dari bangunan toko,” ujar Kapolsek Liang Anggang Kompol Yuda Kumoro Pardede, Kamis (13/2/2025) pagi.

Baca juga: Sekolah di Banjarbaru Terapkan SEB Tiga Menteri Selama Ramadan

Saksi sambung dia, sempat membuka paksa toko meubel tersebut, namun api sudah membakar sebagian barang dagangan.

Warga sekitar pun segera datang bergotong royong memadamkan api dan mengeluarkan barang dagangan.

Upaya mereka kemudian didukung dengan kedatangan mobil pemadam kebakaran dari beberapa instansi, di antaranya Polsek Liang Anggang, Damkar Pemko Banjarbaru, BPBD Kota Banjarbaru, BPK Barokah Syamsudin Noor, BPK Landsel, BPK Regas Sungai Ulin, BPK Siaga Laura, dan BPK Landu.

Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 22.30 Wita, kebakaran ini tidak menimbulkan korban jiwa.

Baca juga: Pegawai Non ASN Pemprov Kalsel Lakukan Verifikasi Data

Dijelaskan Kapolsek bahwa api berasal dari konsleting listrik di bagian tengah toko. Penyewa toko sudah melaporkan ke pihak PLN tentang adanya kabel yang mengelupas sebelum kebakaran terjadi, namun belum ada perbaikan.

“Kerugian akibat kebakaran ditaksir mencapai Rp100 juta. Kerugian tersebut terdiri dari bangunan dan barang dagangan meubel seperti kasur, bantal, guling, dan perlengkapan rumah tangga lainnya,” tambah dia.

Polsek Liang Anggang masih menyelidiki lebih lanjut peristiwa kebakaran ini untuk menentukan penyebab pasti kejadian. (Kanalkalimantan.com/wanda)

Reporter: wanda
Editor: bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->