Kanal
Barsel Sudah Memiliki 72 Perpustakaan Desa
BUNTOK, Berdasarkan data dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Barito Selatan (Barsel) tercatat ada 72 perpustakaan desa dari 86 desa.
“Jadi dari 86 yang ada di wilayah Barsel, sebanyak 72 desa yang telah kita miliki untuk perpustakan desa,†kata kepala Dinas Perpustakaan dan Kerasipan Barsel, Hidayaturrahman kepada Kanalkalimantan.com, Kamis (4/4/2019).
Ia mengatakan, saat ini untuk jumlah total keanggotan perpustakaan daerah kurang lebih 5.700 yang tersebar di wilayah Barsel.
Masih kata pria yang akrap disapa Dayat, untuk tenaga perpustakaan berjumlah 12 orang khusus untuk kabupaten. Sementara untuk tenaga di desa-desa telah diberikan diklat atau pelatihan setiap tahunnya.
“Yang jelas kita akan terus berusaha yang terbaik untuk dapat menarik minat baca buku di Barsel, yakni dengan menyalurkan buku-buku ke perpustakaan desa,†ujar Dayat.
Dijelaskannya, untuk perpustakaan desa saat ini pihaknya terus melakukan pembinaan. Setelah Pemilu nanti, pihaknya akan kembali mengadakan pelatihan kepada petugas perpustakaan desa.
“Sementara untuk perpustakaan desa yang memiliki bangunan hanya baru 28 desa dan yang belum memiliki bangunan kurang lebih 50,†ungkap Dayat.
Ia menambahkan, dana untuk bangunan perpustakaan desa tersebut semua pengeluaran perpustakaan bisa dilaksanakan dengan dana desa.
“Jadi asalkan benar-benar dilaksanakan untuk pembangunan tempat perpustakaan desa dan buku-bukunya, dana desa bisa dipergunakan,†pungkas Dayat. (digdo)
Editor : Bie
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Serahkan Eco Office Eco School Award 2024, Ini Kata Wali Kota Aditya
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Dialog Akhir Tahun 2024, Pemko Banjarbaru Terima Masukan dan Kritik
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Catatan ATCS Tugu Adipura, Pengendara Merasa Malah Ada Penumpukan
-
Kota Banjarmasin1 hari yang lalu
UMK Banjarmasin Naik Menjadi Rp3,59 Juta
-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
Serap Masukan Rencana Detail Tata Ruang Kertakhanyar-Gambut, PUPRP Banjar Gelar Konsultasi Publik Kedua
-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
Melati Sekumpul Juara I Gebyar Pemberdayaan Masyarakat Desa