HEADLINE
Bekantan Nyasar Masuk Masjid di Sungai Tabuk, Animal Rescue Damkar Lakukan Penyelamatan

KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Sebuah masjid di Sungai Tabuk gempar dikarenakan didatangi oleh seekor bekantan nyasar dari habitatnya, Rabu (4/8/2021) malam.
Masjid bernama Al Kautsar yang berada di Jalan Kampung Baru, Desa Sungai Bakung, Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar tersebut lantas dikerumuni masyarakat yang ingin melihat hewan primata yang dilindungi tersebut. Tiga orang petugas pemadam kebakaran dari tim animal rescue Damkar Banjar mendatangi lokasi setelah mendapatkan laporan pada pukul 17.53 Wita.
Dikabarkan bahwa bekantan nyasar yang masuk ke dalam masjid terlihat menaiki bagian dalam kubah masjid. Hewan yang hidup di kawasan rawa ini tampak terperangkap dan tidak bisa keluar. Setelah shalat isya baru bisa dievakuasi tim animal rescue Damkar Banjar.
Gusti Yudi, Kepala UPT Damkar Kabupaten Banjar mengatakan penanganan dibantu oleh dokter hewan. “Dokter hewan itu kita panggil dari Banjarmasin untuk persiapan obat bius, petugas Damkar dan BPBD menyiapkan jaring pengamanan,” ujarnya.
Baca juga: BREAKING NEWS. Sebuah Warung di Handil Bakti Dilalap Si Jago Merah
Dokter hewan berhasil melakukan penembakan bius terhadap bekantan yang menggantung di kubah masjid Al Kautsar tersebut.
Kemudian bekantan tersebut dibawa ke klinik hewan dengan observasi 1 x 24 jam dan akan diserahkan ke pihak BKSDA.
Berselang beberapa jam kemudian, UPT Damkar Kabupaten Banjar kembali mendapatkan laporan pukul 22.21 Wita, di Komplek Fitria Jaya Resident blok Kampung Pegawai No BF11, Desa Jingah Habang Ulu, Kecamatan Karang Intan, dilaporkan ada ular berjenis cobra masuk ke dalam bangunan gudang dari sebuah rumah.

Evakuasi seekor ular cobra dilakukan tim animal rescue Damkar Banjar, Rabu (4/8/2021) malam. Foto: damkarbanjar
Baca juga: SAH. KPU Kalsel Akhirnya Tetapkan Sahbirin-Muhidin Pemenang Pilkada 2020!
“Ular tersebut berada di bawah lemari, setelah berhasil ditangkap oleh 5 orang anggota tim Damkar, langsung dilepas kembali ke area yang jauh dari permukiman warga,” kata Gusti Yudi. (kanalkalimantan.com/nurul)
Reporter : nurul
Editor : bie

-
HEADLINE2 hari yang lalu
Perempatan Trikora – Guntung Manggis Ditutup Permanen
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Jerat Hukum Pemilik “Mama Khas Banjar”, Begini Penjelasan Kajari Banjarbaru
-
Kota Banjarmasin2 hari yang lalu
Satpol PP Banjarmasin Dapati Tiga Warung Layani Makan di Tempat
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Bupati dan Wabup HSU Awali Safari Ramadan di Amuntai Selatan
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara2 hari yang lalu
Dukungan Wabup HSU ke Komunitas Balogo di Amuntai
-
Kabupaten Banjar2 hari yang lalu
Berbuka Puasa dengan Masyarakat ke Beruntung Baru, Ini Harapan Bupati Banjar