Kabupaten Hulu Sungai Utara
Bersihkan Taman Kota dan Donor Darah Polres HSU

KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI – Menyambut Hari Bhayangkara ke-78, Polres Hulu Sungai Utara (HSU) menggelar kegiatan bakti sosial dan kesehatan dengan melakukan aksi bersih lingkungan dan aksi donor darah.
Untuk aksi kebersihan dilaksanakan di perempatan Banua Lima Taman Selamat Datang Kota Amuntai dengan pemangkasan dahan pohon, pengecatan area taman, dan pembersihan sekitar taman.
Sedangkan untuk aksi donor darah bertempat di gedung Jananuraga Mapolres HSU, Selasa (11/6/2024) siang, melibatkan 51 pendonor dari anggota Polri, Bhayangkari, dan TNI.
Baca juga: Calo Kredit Kupedes Fiktif Bank BUMN di Banjarbaru Vonis 4 Tahun Penjara
“Kegiatan ini merupakan bentuk nyata dari komitmen Polres HSU dan masyarakat sekitar dalam menjaga kebersihan lingkungan demi menciptakan suasana yang lebih bersih dan nyaman,” ungkap Kapolres HSU AKBP Melkie Bharata saat memimpin aksi kebersihan.
Kapolres mengatakan bakti sosial tersebut diharapkan bisa meningkatkan kepedulian anggota Polri terhadap fasilitas umum dan mau menjaga lingkungan sekitar.
“Apa yang kita lakukan ini semoga bisa bermanfaat bagi masyarakat, karena kita sejatinya adalah melayani masyarakat,” imbuhnya.
Baca juga: Si Melon Mahal, Begini Suara Wakil Rakyat Banjarbaru
Setelah mengikuti aksi kebersihan, Kapolres HSU langsung ke lokasi donor darah. Dia mengatakan bahwa donor darah yang dilaksanakan Polres HSU bekerja sama dengan RSUD Pembalah Batung melibatkan tenaga kesehatan dari Seksi Dokkes Polres HSU.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada personel yang memiliki niat dengan sukarela mendonorkan darah dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78,” pungkasnya (Kanalkalimantan.com/dew).
Reporter: dew
Editor: bie

-
HEADLINE2 hari yang lalu
Sistem Penerimaan Murid Baru 2025, Kadisdik Banjarbaru: Tak Ada Sekolah Unggulan
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Pasar Murah Harjad ke-26 Kota Banjarbaru Ludes Tak Sampai Setengah Jam
-
Olahraga3 hari yang lalu
Tim Sepakbola HSU Siap Berlaga di Kejurprov Kalsel 2025
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
SPMB di Banjarbaru Bulan Juni dari Zonasi ke Rayon
-
Kabupaten Kapuas2 hari yang lalu
Perayaan Dharmasanti Nyepi di Basarang, Bupati Kapuas: Pererat Persaudaraan di Tengah Keberagaman
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara1 hari yang lalu
9 Klien Rehabilitasi Narkoba Dapat Pendampingan Kesbangpol dan BNNK HSU