Kabupaten Hulu Sungai Utara
Bina Rohani Mental Personel, Polres HSU Adakan Pengajian
KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI – Memanfaatkan waktu untuk pembinaan rohani mental (binrohtal) Islam kepada para personel, Polres Hulu Sungai Utara (HSU) mejalankan program inovasi Polres HSU yakni “BERGAUL” (Bekerja sama dengan Alim Ulama).
Salah satu acara rutin menjalin kemitraan dengan mengundang alim ulama ke Masjid Al Hihayah Mapolres HSU. Kali ini mengundang ustadz Akhmad Rifa’i, Kamis (13/8/2020) pagi.
Turut hadir dalam binrohtal Kapolres HSU AKBP Pipit Subiyanto SIK MH para pejabat utama Polres HSU, para Kapolsek dan personel Polres HSU serta Polsek jajaran.
Acara dibuka dengan membaca surah Yasin bersama, dilanjutkan ceramah agama tentang pentingnya berbakti kepada kedua orangtua terutama kepada ibu untuk mendapat ridhonya.
“Dengan ridho kedua orangtua hidup kita akan penuh berkah,” kata ustadz Rifa’i.
Ustadz Akhmad Rifa’i menjelaskan, agar selalu berprasangka baik kepada siapapun yang dijumpai untuk menghilangkan sifat keakuan. “Sifat ini (keakuan) harus terus dilakukan untuk menghilangkan rasa sombong dalam kehidupan, bahwa apa yang kita berikan, kita lakukan semata-mata karena kehendak-Nya ,” ingatanya.
Sementara itu, Kapolres HSU AKBP Pipit Subiyanto melalui Kabag Sumda Polres HSU AKP H Slamet Hari Wahyudi mengatakan, dengan adanya Binrohtal ini, diharapkan anggota Polres HSU dalam melaksanakan tugas selalu dilandasi dengan iman dan Taqwa. Sehingga terhindar dari sifat tercela yang dapat mencoreng nama baik Kepolisian.
“Semoga anggota Polres HSU terwujud sikap profesional yang dilandasi iman dan taqwa,” ujar AKP H Slamet Hari Wahyudi . Binrohtal ini sebagai bagian dari mendukung salah satu program Kapolda Kalsel Irjen Pol Dr Nico Afinta. (kanalkalimantan.com/dew)
Editor : bie
-
HEADLINE3 hari yang lalu
KPK Pasang 8 JPU Perkara Korupsi Dinas PUPR Kalsel
-
Lifestyle3 hari yang lalu
Ide Kreatif Anak Muda Peduli Lingkungan Dituangkan dalam Kertas Kebijakan
-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
Pemkab Banjar Serahkan Penghargaan Proklim dan Adiwiyata, Ini Daftar Penerima Penghargaan
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Turunkan 413 Personel Pengamanan Nataru di Banjarbaru
-
Kalimantan Timur3 hari yang lalu
Tetangga Sendiri Dihabisi Secara Brutal Ayah dan Anak di Samarinda
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Operasi Lilin Intan 2024 Dimulai, Ini Kata Kapolres HSU