Kabupaten Banjar
BLT Dana Desa di Kabupaten Banjar Mulai Disalurkan
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Pemerintah Kabupaten Banjar Mulai menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD), di Pendopo Bupati Banjar, Martapura, Jumat (15/5/2020) pagi.
Penyerahan secara simbolis dilakukan langsung Bupati Banjar H Khalilurrahman dengan disaksikan Sekretaris Daerah Kabupaten Banjar HM Hilman, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa H Syahrialludin, Camat Martapura Timur Achmad Junaidi serta tamu undangan lainnya.
Bupati Banjar H Khalilurrahman menyambut baik pelaksanaan bantuan langsung tunai dana desa untuk keluarga penerima manfaat di pedesaan yang terdampak perekonomian karena Covid-19.
“Alhamdullilah kita melaksanakan penyerah bantuan langsung tunai dana desa dimana masyarakat yang belum mendapatkan program bantuan pemerintah seperti PKH, bantuan pangan non tunai dan kartu pra kerja,” ucapnya.
H Khalilurrahman berharap bantuan yang diberikan ini bisa dimanfaatkan masyarakat dengan sebaik-baiknya untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari.
“Dengan adanya bantuan ini bisa dimanfaatkan masyarakat dengan sebaik-baiknya, demi memenuhi kebutuhan pokok, serta mematuhi arahan pemerintah dalam rangka Pemberlakuan Pembatas Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kabupaten Banjar,” ujarnya.
Masing-masing penerima BLT DD akan menerima 600 ribu rupiah selama 3 bulan berturut-turut. Pembayaran dilaksanakan di tiap desa yang ada di Kabupaten Banjar. Bantuan ini bersumber dari dana desa.
Pada kesempatan tersebut juga diserahkan bantuan paket Ramadan dari dana Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Bank Kalsel untuk masyarakat yang berhak menerima dan terdampak Covid-19. (kanalkalimantan.com/rdy/adv)
Editor : bie
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Pemegang Kursi DPRD Banjarbaru Terima Bantuan Keuangan Parpol, Satu Suara Dihargai Rp14 Ribu
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Juara di Singapore Open Dance Championship 2024, Frem Harumkan Nama Indonesia
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Kembali Tak Datang, KPK Sebut Peluang Jemput Paksa Paman Birin
-
pilkada 20242 hari yang lalu
Bawaslu Kalsel Segera Plenokan Dugaan Pelanggaran Paslon Syaifullah-Habib Ahmad
-
Kota Banjarbaru1 hari yang lalu
Akhiri Masa Cuti, Aditya Kembali ke Balai Kota Banjarbaru
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Tak Ada Pilihan Kotak Kosong di Pilwali Banjarbaru