Kabupaten Banjar
Bohlam Meleleh Nyaris Bakar Rumah di Komplek Tawakal Asri
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Kali kelima warga Komplek Tawakal Asri dibikin panik, api menyala dari dalam sebuah rumah di Jalan Irigasi Desa Malintang Baru, Kecamatan Gambut, Kabupaten Banjar, Minggu (5/11/2023) malam, pukul 18.45 Wita.
“Warga berteriak ada api! dan langsung menghubungi tim pemadam,” ujar Anang.
Api menyala dari rumah yang ditinggali Mirna (20) bersama suaminya. Rumah Mirna tepat bersebelahan dengan rumah Rahman yang terbakar pada Minggu (22/10/2023) lalu.
Baca juga: Elmalina Sempat Selamatkan Ijazah, Dua Rumah Terbakar di Desa Gudang Hirang
Namun, kondisi rumah sedang kosong karena penghuninya sedang berada di rumah orangtua.
Warga komplek langsung memberitahu pemilik ada api yang menyala dari dalam rumah Mirna. Warga bergerak cepat memadamkan aliran listrik, kemudian membuka pintu rumah tersebut.
Dengan peralatan seadanya warga dan pemadam gabungan melakukan proses pemadaman mengantisipasi api tidak meluas ke area lain. Dalam 5 menit api dapat dikuasai dan status aman terkendali.
Baca juga: Tiga Pasangan Ngamar Digrebek, Mobil Plat Merah dari Hulu Sungai Terjaring
“Diketahui api berasal dari bagian dapur sekitar pukul 18.45 Wita, berawal dari bohlam lampu yang sedang menyala, lalu terbakar jatuh ke mesin cuci, nyala api dari lampu bohlam itu mengakibatkan mesin cuci ikut meleleh dan menciptakan api kecil, sempat merembet ke bagian dinding rumah,” jelas Yandi, dari BPK Gambut.
Baca juga: 108 Petenis Meja Putra Ramaikan Turnamen Tenis Meja se Banua Enam
“Ini kejadian kebakaran yang kelima kali terjadi di Komplek Tawakal Asri, diantaranya kebakaran kecil tiga kali dengan kasus mesin cuci terbakar dan kebakaran besar dua kali,” bebernya.(Kanalkalimantan.com/nh)
Reporter : nh
Editor : bie
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Mangkir dari Panggilan Pemeriksaan, KPK Minta Paman Birin Kooperatif
-
HEADLINE2 hari yang lalu
UIN Antasari Banjarmasin Resmi Terakreditasi A
-
Kabupaten Banjar2 hari yang lalu
Lindungi Konsumen, Pelaku Usaha dan Masyarakat, DKUMPP Banjar Sosialisasikan Metrologi Lokal
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Pj Wali Kota Sorong Pelajari MPP Banjarbaru
-
HEADLINE2 hari yang lalu
CEK FAKTA: Pernyataan Rahmadian Noor soal Terlambatnya Sebaran Pupuk dan Kontribusi Batola 20% terhadap Produksi Beras di Kalsel
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Bamagnas Banjarbaru Silaturahmi ke Pjs Wali Kota