KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Aditya Mufti Ariffin resmi menyampaikan pengunduran diri sebagai Wali Kota Banjarbaru.
Pernyataan tiba-tiba itu disampaikan dalam rapat paripurna DPRD Kota Banjarbaru di hadapan Ketua dan Wakil Ketua, serta seluruh anggota DPRD Kota Banjarbaru dan pejabat SKPD Kota Banjarbaru, Camat dan Lurah, Kamis (6/3/2025) siang.
Aditya menyampaikan pengunduran diri sekaligus menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh unsur pimpinan dan anggota DPRD Kota Banjarbaru.
“Pada kesempatan ini, saya selaku pribadi dan keluarga meminta maaf bilamana selama menjalankan tugas sebagai Wali Kota Banjarbaru banyak salah dan khilaf,” ucapnya.
Baca juga: KPK Luncurkan Indikator MCP 2025 Cegah Korupsi di Daerah
Selain menyatakan mundur, Aditya juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pimpinan dan anggota DPRD Banjarbaru dan semuan pemimpin SKPD atas kerjasama selama ini.
Ovie -biasa disapa- mengaku mundur karena dipercaya sebagai Komisaris Independen di salah satu BUMN yakni PT Jasindo yang bergerak di bidang asuransi.
“Tentu keputusan ini bukan hal mudah, Banjarbaru telah jadi bagian dari jiwa dan semangat kami,” kata Aditya di hadapan rapat paripurna.
Pengunduran ini pun ia putuskan berdasankan ketentuan pasal 76 ayat (1) UU Nomor 23 tahun 2014 tentang pemerintahan daerah pasal 27 ayat (1) huruf d UU 19 tahun 2023 tentang BUMN yang mengatur bahwa kepala daerah dilarang merangkap jabatan sebagai komisaris pada BUMN.
“Keputusan ini diambil sebagai bentuk ketaatan terhadap peraturan perundang-undangan dan komitmen kami untuk menjaga integritas dalam menjalankan amanah,” jelas Aditya
Putra mantan Gubernur Kalsel Rudy Ariffin ini berterima kasih kepada dukungan serta sinergisitas yang telah terjalin selama menjabat sebagai orang nomor satu di Banjarbaru.
Baca juga: Balap Liar Depan Balai Kota Banjarbaru Bubar, Kelompok Remaja Disuruh Pulang
“Mohon maaf jika selama menjalankan tugas sebagai wali kota ada hal yang kurang berkenan,” ujarnya.
Bagaimana setelah pernyataan mundurnya Aditya? Secara aturan, jabatan kepala daerah di Kota Banjarbaru otomatis dipegang Wakil Wali Kota Banjarbaru Wartono.
Usai pengumuman pengunduran diri di rapat paripurna, Aditya menyerahkan surat pengunduran dirinya. Suasana ruang paripurna DPRD Banjarbaru mendadak hening. (Kanalkalimantan.com/wanda)
Reporter: wanda
Editor: bie
KANALKALIMANTAN.COM - Pemerintah akan mengumumkan informasi terkini terkait pengangkatan Calon Aparatur Sipil Negara (ASN) menjadi… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Banjarbaru kembali akan melanjutkan… Read More
KANALKALIMANTAN.COM - 18 Maret diperingati sebagai Hari Arsitektur Nasional. Peringatan ini untuk mengenang jasa para… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Kuasa hukum terdakwa Firly Norachim (31) menanggapi bantahan Direktorat Reserse Kriminal Khusus… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI - Bupati Hulu Sungai Utara (HSU) H Sahrujani didampingi Wakil Bupati HSU Hero… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kapuas menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja… Read More
This website uses cookies.