KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Pemerintah Kota Banjarbaru bekerjasama dengan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Kalimantan Selatan memulai vaksinasi Covid-19 bagi Ibu hamil dan keluarga, Kamis (16/8/2021).
Vaksinasi kali pertama bagi ibu hamil dilaksanakan serentak di Kota Banjarbaru, hari ini ada 154 ibu hamil (Bumil) diberi vaksin Moderna.
Terlihat menghadiri launching ini Kepala perwakilan BKKBN Provinsi Kalsel, Ir H Ramlan MA, Ketua TP PKK, Vivi Mar’i Zubedi, Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarbaru, Rizana Mirza.
Baca juga: Keluar Gerbang Komplek, Emak-emak Semaput Tabrak Motor Lain
Wali Kota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin mengatakan, penyuntikan vaksin bagi ibu hamil merupakan vaksinasi yang disiapkan dari BKKBN,
“Ada 154 orang yang terdata hari ini dan akan divaksin, kuota vaksin yang disiapkan ini murni dari BKKBN,” ucapnya
Diakuinya bahwa vaksinasi bagi ibu hamil ini merupakan yang pertami kali digelar di Kota Banjarbaru, karena tidak ada kuota khusus untuk Bumil.
“Kami sangat berterima kasih kepada BKKBN Provinsi Kalsel, karena sudah menyiapkan kuota vaksin bagi ibu hamil,” ucapnya.
Wali Kota bersama rombongan melakukan peninjauan kepada vaksinasi di dalam kantor Disdalduk KB PMP dan Perlindungan Anak Kota Banjarbaru.
Sementara itu, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Kalsel, H Ramlan, mengatakan vaksinasi bagi ibu hamil di Kota Banjarbaru ini merupakan yang kedua diadakan oleh Perwakilan BKKBN Provinsi Kalsel setelah di Mahligai Pancasila pada 8 September 2021 kemarin.
Baca juga: Rakor P3MD, Ada Pengurangan Anggaran Dana Desa di Kabupaten Banjar
“Setelah ini kami akan melaksanakan lagi vaksinasi bagi ibu hamil di Kota Banjarmasin dan Kabupaten Tanah Laut,” ucapnya
Ramlan menambahkan apabila ada ibu hamil yang ingin melakukan vaksin bisa langsung mendatangi Puskesmas.
“Semoga dengan terlaksananya di dua tempat selanjutnya, kami berencana akan melakukan vaksinasi bagi ibu hamil di seluruh wilayah Kalsel,” tutupnya.(kanalkalimantan.com/ibnu)
Reporter : ibnu
Editor : kk
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kabupaten Banjar menggelar Forum Perangkat Daerah… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS - Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kapuas Hj Siti Saniah secara resmi… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI - Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Setda Kabupaten… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS - Bupati Kapuas H Muhammad Wiyatno membuka Konferensi Kabupaten Persatuan Guru Republik… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN - Wakil Bupati Banjar Habib Idrus Al Habsyi mengikuti Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang)… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA - Rapat paripurna dengan agenda Penyampaian Bupati atas Raperda tentang Penyelenggaraan Perhubungan dan… Read More
This website uses cookies.