Kabupaten Banjar
Bupati Banjar Lepas DPC APDESI Kabupaten Banjar Ikuti Pelantikan DPD APDESI Kalsel

KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Bupati Banjar H Saidi Mansyur melepas rombongan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Banjar, di halaman Mahligai Sultan Adam, Martapura, Rabu (17/4/2024) pagi.
Dalam pelepasan itu bupati didampingi Wabup Banjar Habib Idrus Al Habsyi, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Syahrialludin.
Saidi Mansyur mengatakan, rombongan akan berpartisipasi mengikuti pelantikan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) APDESI Provinsi Kalimantan Selatan dan DPC APDESI se-Kalsel.
Baca juga: Kasus Cuci Uang Narkoba Jaringan Fredy Pratama, JPU Minta Pembelaan Lian Silas Ditolak
“Selain hadir mengikuti pelantikan juga sekaligus syukuran atas disahkannya revisi Undang Undang Desa Nomor 6 Tahun 2014,” ujar dia.
Berkumpulnya APDESI tersebut, lanjut Saidi, adalah untuk menjunjung rasa kesetiakawanan dan solidaritas antara DPC APDESI dengan seluruh pembakal di Kabupaten Banjar.
“Setibanya di Kabupaten Barito Kuala (Batola) jadikan kehadiran saudara sebagai wujud komitmen dalam berperan dengan masyarakat desa untuk kemajuan daerah,” tegas dia.
Sementara Kepala Dinas PMD Banjar Syahrialludin didampingi Kepala Bidang Pemerintahan Desa Muhammad Hafiz Anshari mengungkapkan sebanyak 277 desa ambil bagian menghadiri pelantikan DPC APDESI tingkat provinsi sekaligus halalbihalal di Batola.
Baca juga: Saidi Mansyur Pimpin Apel Peringatan Hari Kesadaran Nasional
Dia berharap APDESI sebagai pembawa aspirasi bagi pambakal dapat memberi kesejahteraan dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
“Kita sudah fasilitasi kendaraan roda dua untuk kegiatan mereka yang salah satunya bisa dimanfaatkan pada hari ini,” pungkas dia. (Kanalkalimantan.com/dkispbanjar/kk)
Reporter: kk
Editor: Dhani

-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
9 Klien Rehabilitasi Narkoba Dapat Pendampingan Kesbangpol dan BNNK HSU
-
Kalimantan Timur3 hari yang lalu
Disogok, Tiga Polisi Polres Samarinda ‘Bebaskan’ Tahanan Nyabu di Sel
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Odmil III-15 Banjarmasin Limpahkan Kasus Juwita ke Pengadilan Militer
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara2 hari yang lalu
Widya Dewi, Penyuluh Pertanian Asal HSU Raih Penghargaan dari Mentan RI
-
Hukum2 hari yang lalu
Kuasa Hukum Keluarga Juwita Siap Tambah Barang Bukti dan Saksi
-
Hukum3 hari yang lalu
Tim Kuasa Hukum Keluarga Juwita Soroti Dua Pasal Dakwaan