Kabupaten Banjar
Bupati Banjar Safari Ramadan ke Cintapuri Darussalam

KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Memasuki 11 Ramadan 1446 H, bertepatan Selasa (11/3/2025) Bupati Banjar dan jajaran mengunjungi Desa Keramat Mina RT 02, Kecamatan Cintapuri Darussalam, dalam rangkaian Safari Ramadan Pemkab Banjar.
Kegiatan yang bertujuan untuk mempererat ukhuwah islamiyah antara umaro, ulama dan masyarakat itu dilaksanakan di Masjid Jami Daruttaqwa di Desa Keramat Mina RT 02, Kecamatan Cintapuri Darussalam.
Kunjungan tersebut merupakan Safari Ramadan hari kedelapan 2025 oleh Pemerintah Kabupaten Banjar yang dihadiri warga setempat, para kepala SKPD, camat, hingga direktur perusda.
Baca juga: Skandal Curang MinyaKita: Takaran Dikurangi, Harga Dinaikkan, Pengawasan Pemerintah Bobol!
Bupati Saidi Mansyur menyampaikan selamat menunaikan ibadah puasa 1446 Hijriah dan berharap bulan suci ini membawa keberkahan bagi semua.
Dia juga mengimbau masyarakat untuk menjaga ketenangan dan ketentraman dalam beribadah selama Ramadan agar bisa menjalaninya dengan rasa khusyuk.
“Di bulan yang suci ini mari kita tingkatkan amal ibadah hingga menuju kemenangan Idulfitri nanti,” ujar dia.
Baca juga: Kabar Bullying di Sekolah Swasta, Disdik Banjarmasin: Bukan Perundungan, Bercanda Berlebihan
Sambil menunggu waktu berbuka puasa, Habib Abdullah Bin Agil memberikan tausiah tentang pentingnya memperbanyak zikir serta pandai bersyukur.
“Kehadiran kita dalam kegiatan ini adalah nikmat dari Allah SWT. Jika kita selalu mensyukuri segala pemberiannya, insya Allah akan ditambahkan nikmat-nikmat lainnya,” tambah dia.
Kegiatan Safari Ramadan diakhiri pemberian bantuan keuangan bersifat khusus kepada desa dalam rangka pembangunan dan perbaikan sarana prasarana rumah ibadah yang diserahkan oleh bupati dan wakil bupati Banjar. Dilanjutkan penyerahan sembako oleh Ketua TP PKK Banjar kepada warga penerima manfaat. (kanalkalimantan.com/dkispbanjar/kk)
Reporter: kk
Editor: Dhani

-
HEADLINE3 hari yang lalu
BREAKING: Wartono Mundur dari Wakil Wali Kota Banjarbaru, Alasan PSU
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Kekosongan Wali Kota di Banjarbaru, Ketua DPRD: Plh atau Pjs Diputuskan Gubernur
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara2 hari yang lalu
LPTQ HSU Siapkan Kafilah Menuju MTQ Kalsel 2025
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Takaran Kurang MinyaKita Ditemukan di Pasar Bauntung Banjarbaru
-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
Kunjungi Simpang Empat, Bupati Banjar Minta Dukungan Masyarakat dalam Menjalankan Pemerintahan
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Penyelewengan Barang Subsidi, Polda Kalsel Sita Ratusan LPG 3 Kg dan 2,5 Ton Solar