Kabupaten Tanah Bumbu
Bupati Zairulllah Melepas 100 Atlet Berlaga ke Popda Kalsel 2022

KANALKALIMANTAN.COM, BATULICIN – Bupati Tanah Bumbu HM Zairullah Azhar melepas kontingen atlet dan official Kabupaten Tanah Bumbu yang akan berlaga ke Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Provinsi Kalimantan Selatan, Senin (18/7/2022).
Bupati Tanbu secara langsung melepas kontingen Popda Tanbu setelah apel gabungan.
Bupati Tanbu berpesan para atlet menjaga kesehatan dan menjaga nama baik Kabupaten Tanah Bumbu dengan selalu mentaati peraturan panitia Popda selama pertandingan.
“Menjaga kesehatan atlet sangat penting, mengingat setiap pertandingan membutuhkan ketahanan fisik yang kuat. Kemudian disiplin waktu juga perlu diperhatian jangan sampai telat saat bertanding dan juga jangan lupa untuk taat pada peraturan panitia. Jaga nama baik kabupaten Tanah Bumbu,” pesan Zairullah.
Baca juga: Diduga Tilep Dana Proyek Jalan di Desa, Kades di Kusan Hilir Jadi Tersangka
Bupati menambahkan, atlet selalu menjaga sportifitas dalam bertanding, jujur dan bertanggung jawab.
“Saya berharap selalu jaga sportifitas dalam bertanding, selalu jujur dan bertangung jawab dan jangan lupa membawa medali ke Tanah Bumbu,” kata Zairullah.
Sementara itu, Kepala Bidang Pemuda Olahraga Disbudporpar Tanbu, Sukandar, ketua kontingen menyampaikan, Tanah Bumbu memberangkatkan 115 orang ke Banjarmasin u tuk mengikuti Popda, terdiri dari 100 atlet dan 15 official.
Sukandar berharap para atlet tampil maksimal dalam Popda tahun ini. Dari 8 cabang olahraga yang dipertandingkan pada Popda tahun 2022, Kabupaten Tanah Bumbu mengikuti 7 cabang olahraga yaitu sepak bola, bola voli, bulu tangkis, tenis lapangan, sepak takraw, pencak silat, dan tinju.
“Ada 115 orang yang berangkat, 100 atlet dan 15 official pelatih. Diharapkan, kita bisa tampil maksimal pada Popda kali ini,” ujar Sukandar.
“Kami berharap dengan kondisi saat ini, full bertanding dan semua atlet bisa maksimal, juga bisa membawa medali ke Tanah Bumbu sesuai harapan Bupati,” pungkasnya. (Kanalkalimantan.com/ftr)
Reporter : ftr
Editor : kk

-
HEADLINE1 hari yang lalu
Tim Hanyar Banjarbaru Ajukan Pembatalan Hasil PSU ke MK
-
DPRD KOTABARU3 hari yang lalu
DPRD Kotabaru Gelar Rapat Paripurna
-
DPRD BANJARBARU1 hari yang lalu
Harapan Besar Wakil Rakyat di Momentum Hari Jadi ke-26 Kota Banjarbaru
-
PLN UIP3B KALIMANTAN2 hari yang lalu
Aksi Pilah Sampah di Lingkungan Kantor PLN UP2B Kalselteng
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Partisipasi Pemilih PSU Rendah, Kehadiran ke TPS Hanya 56,59 Persen
-
PLN UIP3B KALIMANTAN2 hari yang lalu
Hari Buku Sedunia, YBM dan Srikandi PLN UP2B Kalselteng Berbagi Buku Bacaan