Kabupaten Hulu Sungai Utara
Camat dan Kades Ikuti Rakor Program Revolusi Hijau

KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI – Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) menyepakati upaya memperbaiki lingkungan hidup dan meningkatkan ketahanan bencana di sektor kehutanan melalui program Revolusi Hijau.
Hal tersebut seperti ditegaskan Penjabat (Pj) Bupati HSU Raden Suria Fadliansyah saat hadir dalam rapat koordinasi (Rakor) Revolusi Hijau, bersama Dinas Kehutanan (Dishut) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) para Camat dan Kepala Desa se Kabupaten HSU di aula Dr KH Idham Chalid, Selasa (11/4/2023).
“Rapat koordinasi revolusi hijau ini merupakan kegiatan yang penting dan strategis, bahkan menjadi langkah awal bagi kita dalam rangka meningkatkan kesadaran dan kepedulian dari berbagai pihak, khususnya para camat dan kepala desa untuk selalu mengkampanyekan pentingnya menjaga kelestarian dan keseimbangan lingkungan hidup kepada masyarakat,” kata Pj Bupati HSU.
Ia menambahkan, langkah ini perlu dilakukan agar dapat menumbuhkan kepedulian, komitmen untuk melindungi, memperbaiki serta memanfaatkan lingkungan hidup secara bijaksana.
Baca juga: Kerjasama Peningkatan SDM, Pemkab HSU Teken MoU dengan ULM Banjarmasin
“Karena masih luasnya lahan kritis dan rendahnya kemampuan rehabilitasi hutan dan lahan di Kalimantan Selatan dan upaya pembasmian putri malu raksasa yang ada di daerah Hulu Sungai Utara yang menghambat mengalirnya air,” imbuhnya.
Sementara itu, Dinas Kehutanan Kalsel melalui Kepada Kabid Penyuluhan dan Pandes Arya Subhakti menilai pentingnya upaya memperbaiki lingkungan hidup dengan menyamakan persepsi dan tujuan.
“Gerakan Revolusi Hijau ini langkah besar Kalimantan Selatan dalam upaya memperbaiki lingkungan hidup dan meningkatkan ketahanan bencana di sektor kehutanan,” ungkap Arya Subhakti.
Lebih lanjut, dirinya mengharapkan adanya Rakor dapat merubah pola fikir semua pihak untuk gemar menanam, sehingga bersinergi membunyikan gerakan ini di berbagai tingkatan baik provinsi, kabupaten, kecamatan dan desa.
Pihaknya berharap seluruh aparat di tingkat kabupaten, kecamatan dan juga desa, berperan aktif dalam gerakan Revolusi Hijau dan mendukung penanaman di wilayah masing-masing. (Kanalkalimantan.com/dew)
Reporter : dew
Editor : bie

-
HEADLINE2 hari yang lalu
Tim Hanyar Banjarbaru Ajukan Pembatalan Hasil PSU ke MK
-
DPRD KOTABARU3 hari yang lalu
DPRD Kotabaru Gelar Rapat Paripurna
-
DPRD BANJARBARU2 hari yang lalu
Harapan Besar Wakil Rakyat di Momentum Hari Jadi ke-26 Kota Banjarbaru
-
PLN UIP3B KALIMANTAN3 hari yang lalu
Aksi Pilah Sampah di Lingkungan Kantor PLN UP2B Kalselteng
-
PLN UIP3B KALIMANTAN3 hari yang lalu
Hari Buku Sedunia, YBM dan Srikandi PLN UP2B Kalselteng Berbagi Buku Bacaan
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Peringatan Hari Kartini di HSU, Ini Pesan Bupati H Sahrujani