HEADLINE
Catat 2.326 Kasus Covid-19 di Kalsel, Hampir Separuh Berasal dari Banjarmasin

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Lonjakan kasus positif Covid-19 di Kalimantan Selatan terus terjadi. Berdasarkan data dari Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan (P2) Covid-19 Kalsel pada Kamis (18/6/2020) sore, total kasus positif Covid-19 secara keseluruhan sebanyak 2.326 kasus.
Dari total 2.326 kasus, hampir separuhnya tercatat berasal dari Kota Banjarmasin. Di mana, ibu kota provinsi Kalsel ini tercatat sudah ada 1.009 kasus positif Covid-19.
“Penambahan kasus positif Covid-19 hari ini sebanyak 118 orang,” beber Juru Bicara Tim Gugus Tugas P2 Covid-19 Kalsel Muhamad Muslim, Kamis (18/6/2020) petang.
Dari total temuan 118 kasus baru ini, didominasi dari Kota Banjarmasin dan Kabupaten Banjar yang masing-masing berjumlah 24 kasus. Disusul, Kota Banjarbaru sebanyak 17 kasus, Kabupaten Kotabaru sebanyak 14 kasus, Kabupaten Balangan sebanyak 12 kasus.
Selanjutnya, masing-masing sebanyak 10 kasus tercatat di Kabupaten Hulu Sungai Tengah dan Hulu Sungai Utara. Sebanyak 2 kasus masing-masing tercatat di Kabupaten Tapin, Hulu Sungai Selatan dan Tabalong, serta satu kasus dari Kabupaten Barito Kuala.
Saat ini, dari 2.326 kasus positif Covid-19, sebanyak 1.825 kasus positif Covid-19 menjalani perawatan. Baik di beberapa rumah sakit maupun pusat karantina khusus.
Angka kematian akibat Covid-19 juga bertambah. Saat ini tercatat total sebanyak 150 kasus positif Covid-19 yang meninggal dunia. “Pasien Covid-19 yang meninggal dunia sebanyak 7 orang, semuanya berasal dari Kota Banjarmasin,” kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalsel ini.
Ketujuh pasien ini masing-masing dilaporkan meninggal dunia pada 22 Mei, 25 Mei, 30 Mei, 31 Mei, 2 Juni dan 8 Juni 2020 lalu. Belakangan, hasil PCR (polymerase chain reaction) menunjukkan ketujuhnya positif Covid-19.
Namun demikian, angka kesembuhan dari Covid-19 juga bertambah. Sehingga kini tercatat sebanyak 351 kasus positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh.
“Pasien positif Covid-19 yang sembuh hari ini sebanyak 15 orang. Berasal dari karantina khusus di Kotabaru sebanyak 10 orang, Kabupaten Banjar sebanyak satu orang dan masing-masing dua orang dari Kabupaten Hulu Sungai Selatan dan Hulu Sungai Tengah,” pungkas Muslim. (Kanalkalimantan.com/fikri)
Editor : Chell

-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
9 Klien Rehabilitasi Narkoba Dapat Pendampingan Kesbangpol dan BNNK HSU
-
Kalimantan Timur3 hari yang lalu
Disogok, Tiga Polisi Polres Samarinda ‘Bebaskan’ Tahanan Nyabu di Sel
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Odmil III-15 Banjarmasin Limpahkan Kasus Juwita ke Pengadilan Militer
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara2 hari yang lalu
Widya Dewi, Penyuluh Pertanian Asal HSU Raih Penghargaan dari Mentan RI
-
Hukum3 hari yang lalu
Tim Kuasa Hukum Keluarga Juwita Soroti Dua Pasal Dakwaan
-
Hukum3 hari yang lalu
Kuasa Hukum Keluarga Juwita Siap Tambah Barang Bukti dan Saksi