HEADLINE
Datangi Kantor Gubernur Kalsel, Warga Kotabaru Ngadu Soal Tambang-Jembatan-Penyerobotan Tanah

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Lembaga Swadaya Masyarakat Anak Kaki Gunung Sebatung (LSM AKGUS) dari Kotabaru mendatangi kantor Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) melakukan aksi damai menyampaikan aspirasi terkait perusahaan tambang batu bara dan pembangunan jembatan penghubung antara Tanah Bumbu – Kotabaru, Selasa (7/2/2023) siang.
Kordinator aksi Hardiyandi mengatakan banyak aspirasi yang ingin disampaikan terutama soal perusahaan tambang yang ada di Pulau Laut, Kotabaru. Terutama masalah luas lahan beberapa perusahaan tambang.
“Kita mempertanyakan dokumen Amdal milik beberapa perusahaan tambang di Kotabaru,” ujarnya.
Disamping itu juga, Hardiyandi menyoroti angkutan batu bara yang melewati jalan negara di Desa Sungup Kanan dan Desa Mekarpura, serta Kecamatan Kelumpang Barat.
Baca juga: Potongan Retribusi Ruko-Lapak di Pasar Bauntung, dari 10 hingga 50 Persen

Lembaga Swadaya Masyarakat Anak Kaki Gunung Sebatung (AKGUS) asal Kotabaru mendatangi kantor Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) melakukan aksi damai menyampaikan aspirasi terkait perusahaan tambang batu bara dan pembangunan jembatan penghubung antara Tanah Bumbu – Kotabaru, Selasa (7/2/2023) siang. Foto: ibnu
“Selain itu, mangkraknya pembangunan jembatan penghubung Tanah Bumbu dan Kotabaru,” katanya.
Selain itu, warga ingin tindakan tegas terkait mafia tanah dugaan penyerobotan tanah milik warga oleh PT SDE.

Lembaga Swadaya Masyarakat Anak Kaki Gunung Sebatung (AKGUS) asal Kotabaru mendatangi kantor Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) melakukan aksi damai menyampaikan aspirasi terkait perusahaan tambang batu bara dan pembangunan jembatan penghubung antara Tanah Bumbu – Kotabaru, Selasa (7/2/2023) siang. Foto: ibnu
LSM AKGUS Kotabaru berorasi di kantor Gubernur Kalsel, Setda Provinsi Kalsel agar didengar oleh pejabat di Pemprov Kalsel terutama Gubernur Kalsel.(Kanalkalimantan.com/ibnu)
Reporter : ibnu
Editor : bie

-
HEADLINE1 hari yang lalu
Tim Hanyar Banjarbaru Ajukan Pembatalan Hasil PSU ke MK
-
DPRD KOTABARU2 hari yang lalu
DPRD Kotabaru Gelar Rapat Paripurna
-
DPRD BANJARBARU1 hari yang lalu
Harapan Besar Wakil Rakyat di Momentum Hari Jadi ke-26 Kota Banjarbaru
-
PLN UIP3B KALIMANTAN2 hari yang lalu
Aksi Pilah Sampah di Lingkungan Kantor PLN UP2B Kalselteng
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Partisipasi Pemilih PSU Rendah, Kehadiran ke TPS Hanya 56,59 Persen
-
PLN UIP3B KALIMANTAN2 hari yang lalu
Hari Buku Sedunia, YBM dan Srikandi PLN UP2B Kalselteng Berbagi Buku Bacaan