Kabupaten Banjar
Daun Sungkai Katanya Sembuhkan Covid-19, Emergency Banjar Response Sedia Stok
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Banyak berita dan testimoni mengenai daun sungkai yang dipercaya dapat menyembuhkan pasien dengan gejala Covid-19.
Bahkan dijual dengan harga mencapai Rp50 ribu untuk 1 kilogram di berbagai daerah. Caranya cukup direndam dengan air panas, atau daun sungkai direbus lalu airnya diminum.
Emergency Borneo Response (EBR), Sabtu (31/7/2021) dini hari, melakukan pengambilan daun sungkai di tepi jalan Desa Bawahan Selan, Kecamatan Mataraman, Kabupaten Banjar.
Baca juga: 25 Persen Nakes Terpapar Covid, RSD Idaman Tidak Terima Pasien Rawat Inap
Menurut Sadudin -akrab dipanggil Om Dudin, Ketua Umum EBR bahwa pengambilan daun sungkai tersebut ikhtiar untuk meningkatkan imun dalam tubuh.
“Kita ambil dan coba di markas EBR, bagi warga yang membutuhkan bisa datang saja ke markas kami,” ujarnya kepada Kanalkalimantan.com, Sabtu (31/7/2021) siang.
Baca juga: STOP PRESS. Laju Covid-19 Kalsel Jadi ‘Sorotan’ WHO, Pemerintah Diminta Waspada!
“Nanti kami stok kalo banyak yang mau. Alhamdulillah istri yang sempat ada gejala, sekarang penciumannya mulai pulih,” kata Om Dudin.
“Kita saling membantu untuk ikhtiar melawan virus Covid-19 ini,” tambahnya. (kanalkalimantan.com/nurul)
Reporter : nurul
Editor : bie
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Juara di Singapore Open Dance Championship 2024, Frem Harumkan Nama Indonesia
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Akhiri Masa Cuti, Aditya Kembali ke Balai Kota Banjarbaru
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Tak Ada Pilihan Kotak Kosong di Pilwali Banjarbaru
-
pilkada 20243 hari yang lalu
Bawaslu Kalsel Segera Plenokan Dugaan Pelanggaran Paslon Syaifullah-Habib Ahmad
-
HEADLINE1 hari yang lalu
KPU Banjarbaru Mengubur Demokrasi, Meniadakan Pilkada Banjarbaru 2024
-
HEADLINE1 hari yang lalu
KPU Kalsel: Pilwali Banjarbaru Tidak Masuk Klasifikasi Kotak Kosong