Kabupaten Tanah Laut
Dekati Warga Langsung, Cara Polsek Bati-bati Cegah Warga Sebar Kabar Bohong

KANALKALIMANTAN.COM, PELAIHARI – Antisipasi penyebaran berita bohong di media sosial, membuat anggota Polsek Bati-bati mencoba membendung dengan cara langsung berkunjung ke tengah warga.
Anggota Polsek Bati-bati menyampaikan imbauan agar masyarakat tidak mudah percaya dengan berita yang tidak pasti asal usulnya, diminta tak membuat berita atau tulisan hoaks, isu sara, maupun ujaran kebencian yang dapat membuat perpecahan antar masyarakat.
Peran para masyarakat sangat dibutuhkan dalam memerangi berita hoaks, ada peran aktif tokoh masyarakat baik perangkat desa maupun kepala desa.
Personel Polsek Bati-bati terus menyampaikan imbauan kamtibmas. Baik kepada para tokoh maupun masyarakat umum. Sehingga, situasi di wilayah hukum Polsek Bati-bati dapat terjaga dengan baik.
Kegiatan patroli langsung ke tengah warga itu atas instruksi Kapolda Kalsel Irjen Pol Dr Nico Afinta. (kanalkalimantan.com/rls)
Editor: Bie

-
HEADLINE3 hari yang lalu
Sistem Penerimaan Murid Baru 2025, Kadisdik Banjarbaru: Tak Ada Sekolah Unggulan
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara2 hari yang lalu
9 Klien Rehabilitasi Narkoba Dapat Pendampingan Kesbangpol dan BNNK HSU
-
Kalimantan Timur2 hari yang lalu
Disogok, Tiga Polisi Polres Samarinda ‘Bebaskan’ Tahanan Nyabu di Sel
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Insentif 391 Guru Honorer di HSU Telat Dibayar, Begini Penjelasan Plt Kabag Prokopim
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Odmil III-15 Banjarmasin Limpahkan Kasus Juwita ke Pengadilan Militer
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara21 jam yang lalu
Widya Dewi, Penyuluh Pertanian Asal HSU Raih Penghargaan dari Mentan RI