Kabupaten Tabalong
Dibakar Cemburu, Suami di Tabalong Aniaya Istri hingga Meninggal Dunia
KANALKALIMANTAN.COM, TANJUNG– Hanya dibakar oleh rasa cemburu, MI (26) tega menganiaya istrinya sendiri hingga meninggal dunia, Selasa (6/7/2021) dini hari. Peristiwa kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) ini membuat miris warga di Desa Takulat, Kecamatan Kelua, Kabupaten Tabalong.
Menindaklanjuti kasus ini, personel gabungan Satreskrim Polres Tabalong bersama Polsek Kelua yang dipimpin AKP Dr. Trisna Agus Brata, Kasat Reskrim Polres Tabalong langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) dan melakukan serangkaian penyelidikan bersama tim inafis Satreskrim Polres Tabalong.
Baca juga: Perkelahian di Sungai Tabuk, Tak Terima Ditegur Berujung Pengroyokan Junaidi
Di lokasi kejadian petugas menyita beberapa barang bukti di antaranya 1 buah batu dan 1 lembar baju korban warna abu-abu yang terdapat bercak darah.
Baca juga: GOW Banjarbaru Kembali Gelar Vaksinasi untuk Wanita Hebat
Kini sang suami MI sudah berada di Polres Tabalong dan menjalani proses pemeriksaan petugas.
Kapolres Tabalong AKBP M. Muchdori melalui Kasubbaghumas Polres Tabalong Iptu Mujiono membenarkan kejadian tersebut.
“Tersangka mengakui perbuatannya melakukan aksi penganiayaan terhadap istri hingga sang istri meninggal dunia. Perbuatan ini dilakukan karena cemburu dan menduga istrinya selingkuh dengan laki-laki lain,” ungkapnya.(Kanalkalimantan.com/kk)
Reporter: kk
Editor: cell
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Atlet HSU Raih 1 Emas dan 4 Perunggu Kejurprov Taekwondo 2024
-
Kalimantan Selatan2 hari yang lalu
Soal Opsen Pajak Kendaraan 2025, Pemprov Kalsel Berikan Insentif Selama 6 Bulan
-
Kalimantan Selatan3 hari yang lalu
Liburan Berujung Maut, Dua Santri Tenggelam di Pantai Jorong
-
HEADLINE1 hari yang lalu
PTUN Banjarmasin Tolak Gugatan Atas KPU Banjarbaru
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Tak Kuat Menanjak, Truk Bermuatan Keramik Berjalan Mundur di Sungai Ulin
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Taman Van der Pijl Dibuka Setelah Pergantian Tahun