Connect with us

Kanal

Disperindagkop UKM HSU Maksimalkan Pelatihan Pembuatan Masker Kain Via Online

Diterbitkan

pada

Disperindagkop UKM Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) menjalankan program pelatihan di tengah pandemi Covid-19. foto: dew

KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI –  Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM (Disperindagkop UKM) Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) menjalankan program di tengah pandemi Covid-19. Salah satunya menyiasati pelatihan via online kepada peserta dalam pembuatan masker kain di rumah masing-masing.

Kabid Perindustrian Disperindagkop HSU H M Yani, kepada Kanalkalimantan.com, Kamis (28/5/2020) mengatakan, berbeda dari biasanya pihaknya saat ini menggelar pelatihan secara online dikarenakan kondisi pandemi Covid-19.

Usaha pelatihan online tersebut, dikatakan Yani, seperti yang baru saja digelar Dinas Perindustrian Provinsi Kalimantan Selatan bersama Dinas Perindustrian HSU melalui Bimtek pembuatan masker kain tiga lapis berbasis sasirangan pada 18-20 Mei 2020 lalu.

Disperindagkop UKM) Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) tetap jalankan program di tengah pandemi Covid-19. foto: dew

Kendati melibatkan peserta terbatas yakni lima orang, namun dalam kurun waktu tiga hari pelatihan mampu menghasilkan ratusan masker kain sasirangan. Bahan pembuatan disediakan oleh Dinas Perindustrian Provinsi Kalsel.

“Hasil pelatihan kemarin kita dapat 500 masker, sudah kita serahkan ke BPBD untuk dibagikan,” ujar Yani.

Selama pelatihan online melalui video, teknis pembuatan masker sesekali instruktur mendatangi langsung rumah peserta jika ada kesulitan dalam memahami video pembuatan masker.

Dalam waktu dekat pihaknya juga bakal kembali menggelar bimtek serupa dengan rencana melibatkan 7 peserta untuk pembuatan Alat Pelindung Diri (APD).

“Dari provinsi, kita targetkan 60 set APD dapat dihasilkan selama pelatihan nantinya, jadi rata-rata 9 set APD setiap pesertanya,” kata Yani.

Pelatihan akan melibatkan instruktur profesional dan ahli kesehatan yang akan mengawasi terkait standar medis pembutan APD. (kanalkalimantan.com/dew)

Reporter : dew
Editor : bie

 


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->