Connect with us

Advertorial

DLH Banjar Gadang Banyak Inovasi

Diterbitkan

pada

MULAI ASRI, Kantor Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Banjar yang tampak mulai asri dengan berbagai jenis tanaman. Foto : Rudiyanto

MARTAPURA, Dinas Lingkungan Hidup (DLH), salah satu Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemerintah Kabupaten Banjar yang subur inovasi. Gerakan Menanam Hari Kamis untuk Penghijauan (Gamis Hijau), salah satu inovasi yang sudah terlaksana rutin hingga saat ini.

Selain Gamis Hijau, OPD yang saat ini dikomando Boyke W Tristiyanto ini juga menggagas banyak rencana inovasi lain untuk meningkatkan kualitas lingkungan yang baik.

Disampaikan Boyke, sedikitnya ada 9 rencana inovasi yang sudah digagas DLH selaian Gamis Hijau. Di bidang pelayanan penerbitan ijin lingkungan, sudah ada rencana inovasi yang dinamai ‘Pinandu LH’.

“Pinandu LH singkatan dari Pelayanan Terpadu Lingkungan Hidup. Menerapkan sistem aplikasi online, permohonan perijinan lingkungan; Amdal dan UKL/UPL nantinya diharapkan akan lebih mudah, cepat, dan efisien,” kata Boyke, Selasa (7/11).

Selain ‘Pinandu LH’, lanjutnya, ada juga rencana inovasi Pembinaan Terpadu Sekolah-sekolah Adiwiyata (Pepadah). Pelaksanaan program ini berkerjasama dengan Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Banjar.

Foto : Rudiyanto

Merangkul sejumlah pihak swasta untuk menata dan menjaga lingkungan tanpa sampah, utamanya di sepanjang jalur Jalan A Yani di Kecamatan Gambut dan Kertak Hanyar juga digadang akan dilaksanakan. ‘Gambut Hanyar Babungas’ begitu Boyke menyebutnya.

“Rencana inovasi lain yang juga terus dikembangkan di antaranya, BLUD Intan Hijau, Bank Sampah Induk, Kampung Hijau, Klinik Proper, Germas Darling atau Gerakan Masyarakat Sadar Lingkungan,” kata Boyke. (rudiyanto/adv)


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->