Kabupaten Balangan
DPMPTSPTTK Balangan Sosialisasi BPJS Ketenagakerjaan di Lampihong
KANALKALIMANTAN.COM, PARINGIN – Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Transmigrasi dan Tenaga Kerja (DPMPTSPTTK) Kabupaten Balangan menggelar sosialisasi program BPJS Ketenagakerjaan, di aula kantor Kecamatan Lampihong, Selasa (29/8/2023).
Turut hadir Camat Lampihong Muhammad Arsyad, Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tanjung Tabalong Eko E Noprianto, Kepala Desa se Kecamatan Lampihong dan warga.
Camat Lampihong Muhammad Arsyad mengatakan, ada 27 desa di Kecamatan Lampihong yang masih perlu sekali diberikan pemahaman terkait BPJS Ketenagakerjaan untuk pengoptimalan program tersebut.
Terlebih, Muhammad Arsyad mengapresiasi pemerintah daerah yang dalam hal ini DPMPTSPTTK Balangan sebagai leading sector atas terselenggaranya kegiatan sosialisasi program BPJS Ketenagakerjaan.
Sementara itu, JF Fungsional Bidang Hubungan Industrial, DPMPTSPTTK Kabupaten Balangan, Arif Musrifin, mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu program Bupati Balangan terkait jaminan ketenagakerjaan.
“Sebanyak 26 ribu lebih tenaga kerja di Kabupaten Balangan telah dilindungi BPJS Ketenagakerjaan dan pembiayaan ditanggung oleh Pemerintah Kabupaten Balangan,” katanya.
Untuk itu, Arif menilai perlu adanya sosialisasi ini sehingga pengetahuan dan pemanfaatan BPJS Ketenagakerjaan dapat benar-benar tersampaikan kepada masyarakat.
Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tanjung Tabalong, Eko E Noprianto, menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman terhadap pemanfaatan BPJS Ketenagakerjaan.
Karena menurutnya, informasi terkait program BPJS Ketenagakerjaan ini masih banyak belum diketahui publik.
“Kita menyasar tenaga kerja non informal yang pekerjaan mereka sangat rentan, dan berharap dengan adanya sosialisasi program BPJS Ketenagakerjaan ke kecamatan seperti ini bisa dimanfaatkan,” harapnya. (mcbalangan/kanalkalimantan/adv)
Reporter : adv
Editor : kk
-
Kalimantan Selatan1 hari yang lalu
DPRD Kalsel Usulkan Pengangkatan Muhidin Jadi Gubernur
-
Kota Banjarbaru1 hari yang lalu
Pjs Wali Kota Banjarbaru Serahkan SK Kenaikan Pangkat PNS
-
HEADLINE2 hari yang lalu
KPK Gali Keterangan Empat Saksi Terkait Aliran Uang ke Sahbirin Noor
-
Kota Banjarmasin2 hari yang lalu
Belasan Kios Pasar A Yani Pengambangan Terbakar
-
HEADLINE2 hari yang lalu
CEK FAKTA: Pernyataan Paslon Bahrul Ilmi Impor Guru dari Pulau Jawa, Bangun Jalan Beton di Batola
-
pilkada 202423 jam yang lalu
Kenakan Jaket Putih, H Saidi Mansyur dan H Said Idrus Jalani Debat Publik Kedua