KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Banjarbaru menyatakan komitmennya untuk mengawal proses hukum yang adil dalam kasus pembunuhan wartawati media daring di Banjarbaru, Juwita.
Hingga kini, aparat penegak hukum belum memberikan keterangan terkait dugaan keterlibatan anggota TNI Angkatan Laut dari Lanal Balikpapan dalam pembunuhan, bahkan dugaan kekerasan seksual terhadap korban Juwita.
Ketua DPRD Kota Banjarbaru, Gusti Rizky Sukma Iskandar Putera, menyatakan akan mengawal proses hukum yang sedang berlangsung hingga tersangka bernama Jumran, berpangkat Kelasi Satu, dapat dituntut secara adil.
Baca juga: Selain Dibunuh, Juwita Diduga Dirudapaksa J
“Kami akan berkoordinasi dengan pihak berwenang. Setiap perkembangan prosesnya akan kami komunikasikan dan sampaikan kepada masyarakat sebagai bentuk pertanggungjawaban,” ujar Gusti Rizky saat hadir dalam aksi solidaritas untuk Juwita di Kawasan Nol Kilometer Kota Banjarbaru, Kamis (3/4/2025) sore.
“Sekali lagi kami sampaikan bahwa kami menuntut hukuman yang seadil-adilnya bagi pelaku Jumran,” tambahnya.
Ia juga berharap aksi-aksi solidaritas yang telah dilakukan para jurnalis dan organisasi lainnya tidak berhenti sampai di sini.
Baca juga: Anggota TNI AL J Ditahan Resmi Tersangka, Kasus Pembunuhan Jurnalis Juwita Terus Berjalan
“Harapan kami, aksi ini terus bergulir hingga hukuman terhadap pelaku bernama Jumran benar-benar dijatuhkan,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa DPRD Banjarbaru juga menjalin komunikasi dengan Polres Banjarbaru untuk memberikan atensi dan dorongan terhadap proses hukum yang berjalan.
“Kami akan terus memantau langsung sejauh mana proses ini berjalan dan seberapa besar keadilan bisa ditegakkan,” tegasnya.
Rizky juga menyatakan pihaknya akan melakukan audiensi dengan Denpom Lanal Banjarmasin sebagai tindak lanjut pengawalan kasus ini.
“Insyaallah, secepatnya kami akan melakukan komunikasi dengan Lanal Banjarmasin,” tutupnya.(Kanalkalimantan.com/wanda)
Reporter: wanda
Editor: rdy
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS - Para pecinta adventure dengan menggunakan motor trail boleh bergembira. Pasalnya, Kapuas… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas menggelar rapat paripurna ke… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Pasca gelaran Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Harapan disampaikan wakil rakyat yang duduk DPRD Kota Banjarbaru dalam momen peringatan… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Tak sampai tiga hari setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Selatan (Kalsel)… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI - Wakil Bupati (Wabup) Hulu Sungai Utara (HSU) Hero Setiawan menegaskan komitmen bersama… Read More
This website uses cookies.