KANALKALIMANTAN.COM, PALANGKA RAYA – Wakil Ketua I Komisi A DPRD Palangka Raya, Rudiansyah, mendukung rencana Pemko Palangka Raya membangun Mall Pelayanan Publik (MPP) di daerah Kelurahan Pager, Kecamatan Rakumpit.
Menurut Rudiansyah, lokasi pembangunan MPP di daerah Pager sebagai titik strategis yang akan memberikan dampak secara signifikan untuk dua kecamatan, yaitu Rakumpit dan Bukit Batu.
“Kehadiran MPP tersebut diharapkan dapat memudahkan masyarakat dalam menyelesaikan segala urusan administratif dengan cepat dan lancar di satu tempat,” katanya, Minggu (3/12/2023).
Baca juga: Ruselita Ajak Warga Palangka Raya Turut Cegah Penyebaran DBD
Rudiansyah berharap proses pembangunan dapat segera dimulai demi memberikan manfaat kepada masyarakat setempat. Tahun 2024 nanti sudah menyiapkan site plan terkait rencana pembangunan MPP tersebut.
“Pembangunan Mall Pelayanan Publik (MPP) di Kelurahan Pager diharapkan menjadi langkah konkret dalam meningkatkan akses pelayanan publik bagi masyarakat Palangka Raya,” pungkasnya. (Kanalkalimantan.com/rls/kk)
Reporter: rls
Editor: cell
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kabupaten Banjar menggelar Forum Perangkat Daerah… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS - Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kapuas Hj Siti Saniah secara resmi… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI - Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Setda Kabupaten… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS - Bupati Kapuas H Muhammad Wiyatno membuka Konferensi Kabupaten Persatuan Guru Republik… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN - Wakil Bupati Banjar Habib Idrus Al Habsyi mengikuti Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang)… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA - Rapat paripurna dengan agenda Penyampaian Bupati atas Raperda tentang Penyelenggaraan Perhubungan dan… Read More
This website uses cookies.