Kabupaten Kapuas
Dugaan Pemalsuan Tanda Tangan, Kades dan Sekdes Manusup Hilir Dilaporkan ke Polisi
KANALKALIMANTAN. COM, KUALA KAPUAS – Kepala Urusan (Kaur)!Umum Pemerintah Desa Manusup Hilir, Kecamatan Mantangai, Kabupaten Kapuas, Hendri didampingi orangtuanya melaporkan Kepala Desa (Kades) Manusup Hilir Dartini dan Sekdes Manusup Hilir Baga ke pihak kepolisian atas dugaan pemalsuan tanda tangan surat pernyataan pengunduran diri atas dirinya.
Dartini dan Baga diduga membuat serta memalsukan tanda tangan surat pernyataan pengunduran diri.
“Kepala desa bersama Sekdes Manusup Hilir diduga merekayasa semua tanda tangan surat pernyataan pengunduran diri saya,” ucap Hendri, Selasa (18/5/2021).
Baca juga: Video. Bertemu Walikota Banjarbaru PKL Subuh Ancam Kembali Berjualan di Lapangan Murjani
Hendri mengaku telah melaporkan dugaan pemalsuan tanda tangan surat pernyataan pengunduran diri kepada pihak yang berwajib pada Senin 17 Mei 2021. Sekdes Manusup Hilir turut serta dilaporkan, karena telah membuat surat pernyataan pengunduran diri tersebut.
Ia berharap, kasus dugaan pemalsuan tanda tangan dalam surat pernyataan pengunduran diri Kades Manusup Hilir dan Sekdes bisa segera ditangani oleh pihak kepolisian.
“Sudah saya laporkan, semua barang bukti sudah saya serahkan. Semoga bisa ditindaklanjuti oleh pihak penegak hukum,” terang Hendri.
Baca juga: Warga Banjarmasin Dianiaya Polisi Gadungan, Uang Jutaan Rupiah Raib
Sementara itu, Aben, orangtua Hendri saat mendampingi pelaporan di Polres Kapuas mengatakan Kades dan Sekdes tersebut harus diberi pelajaran, agar tidak semena-mena membuat aturan sendiri dalam mengatasi masalah terhadap perangkat desa.
Sekdes Manusup Hilir, Baga saat dikonfirmasi media ini melalui telepon selulernya, tidak mau bicara alias bungkam.(kanalkalimantan.com/ags)
Reporter : ags
Editor bie
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Pj Wali Kota Sorong Pelajari MPP Banjarbaru
-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
Lindungi Konsumen, Pelaku Usaha dan Masyarakat, DKUMPP Banjar Sosialisasikan Metrologi Lokal
-
HEADLINE3 hari yang lalu
CEK FAKTA: Pernyataan Rahmadian Noor soal Terlambatnya Sebaran Pupuk dan Kontribusi Batola 20% terhadap Produksi Beras di Kalsel
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Bamagnas Banjarbaru Silaturahmi ke Pjs Wali Kota
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Petani Sumardi Divonis Bersalah, Mahasiswa Unjuk Rasa di PN Martapura
-
HEADLINE3 hari yang lalu
KPK Panggil Ketua DPRD Kalsel Saksi Kasus Suap Proyek