Dispersip Kalsel
Fasilitas Palnam Terendam Banjir, Dispersip Kalsel Berharap Bantuan Perpusnas
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Terendam banjir, fasilitas di kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kalimantan Selatan (Kalsel) rusak.
Di antaranya bagian play ground, Kids Library, Musala, gedung pengolahan dan pembinaan, aula, rumah deposit, kantin, mobil operasinal, termasuk 8 armada Pusling (Perpustakaan Keliling).
Salah satu sudut di ruang baca anak yang terdampak, kacanya lepas. Ratusan buku tidak sempat terselamatkan, akhirnya basah. Juga alat-alat bermain anak yang ada di ruangan itu.
Kerusakan itu menurut Kepala Dispersip Kalsel dra Hj Nurliani Dardie, fasilitas di perpustakaan tersebut baru saja diperbaiki.
“Semua fasilitas di perpustakaan Palnam itu baru saja diperbaiki, namanya musibah, mau bagaimana lagi,” ujar Bunda Nunung, Minggu (24/1/2021) siang.
Tidak hanya perpustakaan, lanjut Kadispersip, pegawai pun turut terdampak. Dirinya berharap bencana ini segera berakhir dan perpustakaan bisa kembali seperti semula, serta mendapatkan perhatian dari Perpustakaan dan Arsip Nasional (Perpusnas) RI. “Kami sangat berharap Perpusnas bisa membantu di Palnam,” ujar Bunda Nunung. (kanalkalimantan.com/rls)
Reporter: rls
Editor: kk
-
Kalimantan Selatan2 hari yang lalu
DPRD Kalsel Usulkan Pengangkatan Muhidin Jadi Gubernur
-
HEADLINE3 hari yang lalu
KPK Gali Keterangan Empat Saksi Terkait Aliran Uang ke Sahbirin Noor
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Pjs Wali Kota Banjarbaru Serahkan SK Kenaikan Pangkat PNS
-
Hukum2 hari yang lalu
KPK Panggil Sahbirin Noor Sebagai Saksi Hari Ini
-
Kota Banjarbaru1 hari yang lalu
Pemegang Kursi DPRD Banjarbaru Terima Bantuan Keuangan Parpol, Satu Suara Dihargai Rp14 Ribu
-
pilkada 20242 hari yang lalu
Kenakan Jaket Putih, H Saidi Mansyur dan H Said Idrus Jalani Debat Publik Kedua