Connect with us

Pendidikan

Giliran 6 Sekolah di Jorong Dapat Kunjungan Armada Perpustakaan Keliling Palnam

Diterbitkan

pada

Siswa SDN 2 Jorong menyambut dengan penuh suka cita kedatangan mobil perpustakaan keliling di sekolah mereka, Kamis (13/2/2020). foto : dispersip kalsel

KANALKALIMANTAN.COM, PELAIHARI – Sejumlah siswa Sekolah Dasar Negeri (SDN) 2 Jorong menyambut dengan penuh suka cita kedatangan mobil perpustakaan keliling di sekolah mereka, Kamis (13/2/2020).

Siswa sekolah ini pun langsung memadati mobil perpustakaan keliling untuk mengambil buku bacaan. Tak hanya itu, sejumlah guru pun terlihat antusias sejak datangnya armada pusling itu.

Mobil perpustakaan keliling tersebut tidak lain merupakan armada yang diterjunkan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Provinsi Kalsel menyisir sekolah di Kabupaten Tanah Laut. Terhitung ada enam sekolah yang didatangi Pusling Palnam, para siswa menyambut dengan antusias, yaitu SDN 2 Alur, TK Negeri Pembina Jorong, PAUD Terpadu  Pembina  Jorong, SDN 2 Jorong, SDN 1 Jorong dan TK Kenari.

Widi Astuti, salah satu guru SDN 2 Jorong mengungkapkan siswanya bersemangat menyambut kedatangan mobil perpustakaan keliling. “Kegiatan kunjungan ini menambah semangat anak membaca dan belajar, semoga dijadikan agenda rutin ke sekolah kami,” kata Widi.

Senada, guru TK Negeri Pembina Jorong Estiningsih mengapresiasi kedatangan Pusling Palnam ke sekolah mereka. Menurutnya, baik peserta didik, wali murid dan guru di TK ini senang dengan kehadiran Pusling Palnam.

“Senang dapat penyegaran kumpul bersama mendengarkan cerita, membaca buku atau melihat gambar. Walaupun belum bisa membaca seperti anak-anak SD, tapi anak sudah paham dengan melihat gambar,” paparnya.

Ungkapan yang  sama juga dituturkan Rohawati, guru SDN 1 Jorong. Ia mengungkapkan, siswa sekolah sangat senang dengan kehadiran Pusling Palnam, yang menurutnya dapat membuat anak bersemangat dan memotivasi anak untuk mau membaca. “Semoga kunjungan ini terus berlanjut. Kami tunggu kedatangan berikutnya,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dispersip Provinsi Kalsel Nurliani Dardie mengungkapkan armada Pusling Palnam sudah berangkat sejak Rabu (12/2/2020) untuk menyambangi sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Tanah Laut. “Kami ingin siswa semakin meningkatkan minat untuk membaca, oleh kiarena itu kami memberikan pelayanan kepustakaan hingga ke pelosok,” kata Bunda Nunung. (kanalkalimantan.com/fikri)

Reporter : Fikri
Editor : Bie

 


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->