Kabupaten Balangan
Gubernur Kalsel Puji Kepemimpinan Bupati Abdul Hadi

KANALKALIMANTAN.COM, PARINGIN – Dinilai sebagai kabupaten termuda dan terkaya, Gubernur Kalsel H Muhidin mengapresiasi kinerja Bupati Balangan H Abdul Hadi dalam menyejahterakan masyarakat.
Hal itu disampaikan Gubernur Kalsel H Muhidin saat peringatan Hari Jadi (Harjad) ke-22 Kabupaten Balangan di halaman kantor Bupati Balangan, Sabtu (12/4/2025) siang.
Pada puncak Harjad yang dihadiri berbagai elemen masyarakat itu, Gubernur Kalsel H Muhidin memuji kepedulian Bupati Balangan yang selama ini memberi perhatian serius terhadap masyarakat sekitar. Baik itu aspek pendidikan, sosial, budaya dan sebagainya.
“Ini luar biasa diberikan asuransi sebanyak 70 ribu masyarakat di Balangan. Jadi pantas sekali, bapak Abdul Hadi ini terpilih dua kali dan hasilnya memuaskan, 92% dukungan ke Bupati,” sampai H Muhidin.
Baca juga: Halalbihalal Bersama ASN, Bupati HSU: Jaga Kekompakan dan Satukan Tekad
Disampaikan Gubernur H Muhidin, kinerja seperti ini patut dicontoh oleh kepala daerah se-Kalsel. Walaupun misalnya kondisi pendapatan daerah rendah, baginya tidak ada halangan untuk mengatur kebijakan tersebut.
H Muhidin pun mengakui Pendapatan Anggaran Daerah (PAD) yang cukup tinggi karena adanya perusahaan besar di Bumi Sanggam. Bahkan dinilai juga sebagai kabupaten terkaya di Kalsel.
“Tapi saat ini terkaya dari kabupaten lain. Mohon kepada pengusaha, CSR dibagi-bagi untuk provinsi dan kemudian juga dibagi ke kabupaten-kabupaten lain. Dan sebanyak 70 ribu masyarakat terayomi serta dapat asuransi dari 176 ribu penduduk, luar biasa Bupati Balangan,” puji Gubernur H Muhidin.
Baca juga: Tupperware Pamit Setelah 33 Tahun Hadir di Indonesia
Gubernur H Muhidin menjelaskan bahwa penanaman modal di Bank Kalsel dari Kabupaten Balangan pun meningkat. Lantas, pihaknya mendorong juga kepada kepala daerah di pemerintahan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat lewat kebijakan daerah.
“Penanaman modal di Bank Kalsel, Pemprov Kalsel hampir kalah dengan Balangan. Berapa triliun, hampir 50 miliar dapatnya setiap tahunnya dan ayo berlomba-lomba untuk kabupaten daerah lainnya. Provinsi akan menambah 500 miliar dalam penanaman modal di Bank Kalsel,” ajak H Muhidin.
Kebijakan Bupati Balangan sangat menyentuh ke masyarakat karena memperhatikan soal pendidikan, kesehatan, infrastruktur dan sebagainya.
Baca juga: Bawaslu Banjarbaru Dapati Dua Laporan Pelanggaran Jelang PSU
“Dan kawasannya juga bagus telah dikelola dengan baik di sini. Saya sudah menyaksikan tadi, keindahan daerahnya dengan sungai-sungai yang jernih tadi,” akui H Muhidin.
Sementara itu dalam kepemimpinan 5 tahun ke depan, Bupati Balangan Abdul Hadi menyampaikan tentang visi-misi yang telah termuat dalam RPJMD, tentu pihaknya melakukan terobosan dan inovasi dalam memenuhi pelayanan publik di Bumi Sanggam.
Menurut Bupati Abdul Hadi, inovasi daerah sangat diperlukan dalam pembangunan ke depan, sebab merumuskan konsep yang baru bahkan meningkatkan kapasitasnya. Terkhusus dalam pelayanan publiknya.
“Misalnya kita tadi memberikan mobil ke pembakal atau kepala desa. Itu dalam rangka birokrasi tematik yaitu birokrasi melayani dan jika terjadi peristiwa tertentu, maka masyarakat dapat terbantu segera,” pungkasnya.
Baca juga: Rudapaksa Anak di Aluhaluh Disebut Lima Kali, SY Ditangkap Polisi
Salah satu warga Desa Putat Basiun, Kecamatan Awayan, Ayu Hanni mengungkapkan harapan agar daerah dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Terlebih kepada peningkatan sumber daya manusia (SDM), baik itu bidang sosial, budaya, pendidikan maupun agama.
Ayu selaku pendamping desa menginginkan adanya perbaikan infrastruktur yang merata dan berkelanjutan agar menjadi pondasi yang kuat bagi kemajuan daerah. Dia mendorong bidang kebudayaan agar kekayaan tradisi dan kearifan lokal tetap lestari, serta menjadikan identitas masyarakat Balangan itu sendiri.
“Pendidikan terus ditingkatkan agar generasi muda Balangan tumbuh menjadi insan yang cerdas, berdaya saing dan berakhlak mulia. Mari terus bersatu, berkarya dan berinovasi demi Balangan yang lebih baik untuk hari ini dan masa depan,” tandasnya. (Kanalkalimantan.com/bie)
Reporter: bie
Editor: kk

-
Kabupaten Hulu Sungai Utara2 hari yang lalu
9 Klien Rehabilitasi Narkoba Dapat Pendampingan Kesbangpol dan BNNK HSU
-
Kalimantan Timur2 hari yang lalu
Disogok, Tiga Polisi Polres Samarinda ‘Bebaskan’ Tahanan Nyabu di Sel
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Insentif 391 Guru Honorer di HSU Telat Dibayar, Begini Penjelasan Plt Kabag Prokopim
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Odmil III-15 Banjarmasin Limpahkan Kasus Juwita ke Pengadilan Militer
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara24 jam yang lalu
Widya Dewi, Penyuluh Pertanian Asal HSU Raih Penghargaan dari Mentan RI
-
Hukum2 hari yang lalu
Kuasa Hukum Keluarga Juwita Siap Tambah Barang Bukti dan Saksi