Connect with us

pilkada 2020

Hari Terakhir KPU Banjar Terima 3 Berkas Pencalonan. Ini Tahapan Pilkada Selanjutnya!

Diterbitkan

pada

KPU Banjar menyatakan tiga pasangan alon telah mendaftar hingga hari terakhir masa pendaftaran. Foto: putra

KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Tiga pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati usai mendaftar di KPU Banjar hingga hari terakhir, Minggu (6/9/2020). Dari hasil pemeriksaan KPU, semua pasangan dinyatakan lolos persyaratan, sehingga akan melanjutkan ke tahapan berikutnya yakni tes kesehatan.

Ketiga pasangan yang sudah mengantarkan berkas persyaratan yakni pasangan Manis (Saidi Mansyur-Habib Idrus) yang mendaftar pada Jumat (4/9/2020) siang, pasangan Banjar Bersinar (Andin – Guru Oton) pada Sabtu (5/9/2020) pagi, dan pasangan Banjar Manuntung (Rusli – Guru Fadhlan) yang mengambil kesempatan di penghujung waktu pendaftaran pada Minggu (6/9/2020) siang.

Ketua KPU Banjar Muhaimin menyampaikan, tiga bakal calon ini sudah di terima dan diberikan berita acara penerimaan berkas pendaftaran.

“Dari tiga bakal calon yang sudah menyertakan berkas pendaftaran terdiri dari dua pasangan yang mendaftar dari jalur usungan partai politik yaitu pasangan Saidi Mansyur – Habib Idrus, dan pasangan H Rusli – Guru Fadhlan.

Sedangkan satu pasangan dari jalur persorangan yakni Andin – Guru Oton,” katanya.

Muhaimin mengatakan, hanya ada 3 bakal calon yang mendaftarkan diri dan memastikan berlaga di Pilkada Banjar.

Selanjutnya, usai pendaftaran kandidat akan mengikuti sejumlah tahapan yang sudah ditetapkan oleh KPU yakni pengecekan kesehatan dan lainnya. (Lihat grafis tahapan Pilkada 2020, red).

Infografis: Kanalkalimantan/yuda

Kata Muhaimin, pasangan Saidi Mansyur – Habib Idrus dan pasangan Andin–Guru Oton sudah melakukan pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Ulin Banjarmasin, Minggu (6/9/2020).

Sedangkan besok giliran pasangan H Rusli – Guru Fadhlan di RS yang sama.
Sementara dari pantauan kanalkalimantan.com hingga pukul 17.31 Wita, kantor KPU Banjar sudah terlihat sepi dengan usainya pendaftaran pasangan Rusli-Guru Fadhlan. Petugas pun nampak membebereskan peralatan dari acara pendaftaran bakal calon. (Kanalkalimantan.com/putra)

 

Reporter : Putra
Editor : Cell

 


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->