Connect with us

Haul Sekumpul 14

Hindari Macet, Sebagian Jamaah Masih Pilih Istirahat di Pusat Haul Sekumpul

Diterbitkan

pada

Banyak jamaah yang memilih tak langsung pulang setelah haul selesai. Foto: rendy

MARTAPURA, Sungguh luarbiasa perhelatan Haul ke-14, Abah Guru Sekumpul. Jutaan jamaah yang berdatangan dari berbagai penjuru, memadati kota bertajuk Serambi Mekah hingga berakhirnya acara, Minggu (10/3).

Berdasarkan pantauan Kanalkalimantan.com, acara haul tahun ini jauh lebih banyak dipadati oleh para jamaah.  Pasalnya kepadataannya di luar prediksi hingga mencapai Qmall Banjarbaru. Usai acara pun, jamaah nampak meningkalkan lokasi kegiatan. Namun memerlukan waktu berjam-jam hingga jalan jalur utama radius 4 km bisa dilalui para jamaah yang lain.

Ribuan jamaah yang enggan berdesakan pilih tak langsung pulang meninggalkan lokasi. Mengingat saking padatnya pejalan kaki masih tidak ada habisnya. “Saya lebih baik menunggu jamaah yang lain pulang dulu, agar tidak berdesak-desakan dengan yang lain,” ujar Jubaidah, jamaah asal Samarinda.

Untuk sementara waktu dirinya memilih istriahat hingga bermalam di dalam mesjid Pancasila, sembari memantau situasi arus pulang.

Hal yang sama juga disampaikan oleh Zain, jamaah asal Kalimantan Tengah. Ia memilih untuk beristirahat didepan rumah warga sembari melenggangkan ribuan jamaah yang memadati jalur utama haul abah Guru Sekumpul. “Saya tidak langsung pulang sekarang, jalannya pasti masih padat merayap, saya mau istirahat dahulu sembari memantau kondisi jalan pulang,” akunya.

Hingga pukul 23.45 Wita, suasana di jalan utama seperti simpang 4 Masjid Pancasila masih dipenuhi ribuan jamaah yang berdatangan dari berbagai daerah untuk menuju jalur pulang. Sementara di jalan pulang para jamaah nampaknya diberlakukan rekayasa lalulintas satu jalur seperti yang diatur di jalan Veteran Martapura menuju Banjarbaru. (rendy)

Reporter:Rendy
Editor:Cell


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->