Kota Palangkaraya
HUT ke-49 Korpri, Ini Pesan Wali Kota Fairid Nafarin
KANALKALIMANTAN.COM, PALANGKA RAYA – Upacara HUT ke-49 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) di lingkungan Pemko Palangka Raya, digelar di halaman Balai Kota Palangka Raya, Selasa (1/12/2020).
Saat bertindak sebagai inspektur upacara, Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin mengingatkan dua poin penting kepada seluruh aparatur siipil negara (ASN).
Pertama, agar seluruh ASN bisa menjadi garda terdepan dalam penerapan disiplin protokol kesehatan (prokes), baik di tempat kerja dan kawasan publik.
Kedua, untuk terus meningkatkan efektivitas pelayanan publik melalui percepatan proses administrasi.
Hal itu sesuai tema HUT Korpri tahun ini, yakni berkontribusi melayani dan mempersatukan bangsa, ASN benar-benar dituntut menjadi teladan dalam menjalankan kondisi kehidupan yang dijalankan saat ini.
Menurutnya, dengan efektivitas pelayanan publik melalui percepatan proses administrasi harus benar-benar bisa diterapkan oleh setiap ASN selaku abdi dan pelayan masyarakat.
Kemudian meningkatkan pelayanan publik, dengan menyederhanakan proses dan prosedur operasional standar atau SOP layananan dan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi.
“Intinya ASN harus senantiasa mengedepankan pelayanan publik yang prima, dengan catatan tetap mentaati protokol kesehatan, mengingat kondisi pandemi Covid-19 belum berakhir,” imbuhnya. (kanalkalimantan.com/tri)
Editor : bie
-
HEADLINE3 hari yang lalu
UIN Antasari Banjarmasin Resmi Terakreditasi A
-
Kabupaten Banjar2 hari yang lalu
Lindungi Konsumen, Pelaku Usaha dan Masyarakat, DKUMPP Banjar Sosialisasikan Metrologi Lokal
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Pj Wali Kota Sorong Pelajari MPP Banjarbaru
-
HEADLINE3 hari yang lalu
CEK FAKTA: Pernyataan Rahmadian Noor soal Terlambatnya Sebaran Pupuk dan Kontribusi Batola 20% terhadap Produksi Beras di Kalsel
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Petani Sumardi Divonis Bersalah, Mahasiswa Unjuk Rasa di PN Martapura
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Sosialisasi Perda RTRW Banjarbaru 2024-2043, Ini Kata Pjs Wali Kota