NASIONAL
Jawab Polemik Patung Garuda, Nuarta: Pengerjaan hanya Tiga Hari
KANALKALIMANTAN.COM, JAKARTA– Polemik terkait desain patung garuda di ibukota negara (IKN) baru, akhirnya dijawab oleh empunya desain Nyoman Nuarta. Melalui cuitan di twitter, ia mengatakan bahwa pengerjaanya hanya dilakukan 3 hari.
“Pengerjaannya hanya dilakukan 3 hari sangat dasar karena saat sayembara ada 12 disain yg harus selesai dlm waktu 12 hari.sekarang penyempurnaan,” tulis Nuarta di Twitter pada Selasa (30/3/2021).
Sebelumnya, desain tersebut juga sudah dipaparkan Nuarta melalui akun instagram (IG). Pada unggahannya, desain tersebut hingga saat ini sudah mendapatkan 3.451 like dan 532 komen.
View this post on Instagram
Sebagaimana diketahui, desain Burung Garuda pada Istana Negara di Ibu Kota Negara (IKN) baru menjadi polemik. Warganet riuh memperbincangkan.
Polemik muncul setelah asosiasi arsitek mengkritik rancangan Istana Negara tersebut. Mereka menilai desain itu tak mencerminkan kemajuan peradaban. Kritik ini yang lantas berujung viralnya desain tersebut.
Di media sosial Twitter, kata Kalimantan menjadi trending pada Selasa (30/3/2021).
Kata itu antara lain merujuk pada hebohnya pembahasan mengenai desain Istana Burung Garuda tersebut. “Di luar konteks filosofi atau estetikannya, fungsinya jadi nyaru. Ga paham lagi. Istana Negara kan ya kenapa dibikin aneh-aneh,” kata akun @fkrmjdd.
Ada juga netizen yang mengkritiknya dengan pernyataan lucu. Desain itu dianggap seperti wahana permainan di Dufan. “Ini wahana Dufan baru ya? Walau negaraku tak tinggal landas juga, minimal sudah punya wahana burung,” tulis @elisa_jkt.
Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa sebelumnya memaparkan perkembangan terkini pembangunan IKN di Kalimantan.
Direncanakan, pembangunan sudah bisa dilakukan pada tahun ini. (Kanalkalimantan.com/inews)
Editor: cell
-
HEADLINE3 hari yang lalu
UIN Antasari Banjarmasin Resmi Terakreditasi A
-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
Lindungi Konsumen, Pelaku Usaha dan Masyarakat, DKUMPP Banjar Sosialisasikan Metrologi Lokal
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Pj Wali Kota Sorong Pelajari MPP Banjarbaru
-
HEADLINE3 hari yang lalu
CEK FAKTA: Pernyataan Rahmadian Noor soal Terlambatnya Sebaran Pupuk dan Kontribusi Batola 20% terhadap Produksi Beras di Kalsel
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Petani Sumardi Divonis Bersalah, Mahasiswa Unjuk Rasa di PN Martapura
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Bamagnas Banjarbaru Silaturahmi ke Pjs Wali Kota