BANJARBARU, Sebanyak 17 atlet judo kontingen Banjarbaru siap tanding pada Pekan Olahraga Porvinsi (Porprov) X Kalsel di Tabalong.
Eka, salah satu atlet mengatakan, selama kurang lebih 3 bulan latihan, ia dan atlet judo lainnya sudah sangat siap untuk bertanding di Porprov X Kalsel di Tabalong.
Sebelumnya mereka berlatih setiap 4 kali dalam seminggu di dojo judo -belakang kantor Polres Banjarbaru-. Menurut Eka, fasilitas yang diberikan oleh Pemerintah Kota Banjarbaru terhadap para atlet sangat memuaskan.
“Persiapan sudah sangat matang, kami akan bertanding pada tanggal 4,†ucap atlet yang turun di kelas berat ini.
Dikatakannya lagi, kesehatan para atlet juga dipantau penuh, karena harus ada surat izin kesehatan, para atlet pun tidak diizinkan bertanding jika kesehatannya sedang tidak baik. Beruntungnya, hingga saat ini atlet dalam kondisi sehat semua serta berangkat dengan semangat.
“Paling susah dalam judo itu kuncian, soalnya kan kalau kita mau ngunci terus musuhnya melepas kita harus bisa merebutkan lagi,†ucapnya.
Tajudin Noor, official sekaligus pelatih, fasilitas yang diberikan cukup memuaskan, hanya saja kesehatan dipantau sendiri oleh official atlet, beruntung sejauh ini atlet dalam kondisi sehat.
“Peserta tim judo dari kontingen Banjarbaru sebanyak 17 orang, terdiri dari 15 atlet dan 2 official. 12 atlet dan 2 official dibiayai oleh KONI Banjarbaru, sedangkan 3 atlet ditanggung oleh saya selaku official atlet,†jelasnya. ***
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Banjarbaru memberikan evaluasi terkait rekomendasi laporan… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA - Kegembiraan terpancar dari raut wajah 27 CPNS dan 630 PPPK Tahun Anggaran… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Surat suara untuk Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota (Pilwali) Banjarbaru… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA - Pisah sambut Kapolres Banjar dari AKBP M Ifan Hariyat kepada AKBP Dr… Read More
KANALKALIMANTAN.COM - Pemerintah kembali menghadirkan kebijakan pemutihan denda pajak sebagai langkah strategis untuk meningkatkan kepatuhan… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) punya 'pekerjaan rumah' berat… Read More
This website uses cookies.