KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional XXXIV Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) di Banjarbaru resmi berakhir, Kamis (27/7/2023) malam.
Tampil sebagai juara umum MTQN XXXIV Tingkat Kalsel 2023 adalah kafilah Kabupaten Banjar, kemudian disusul kafilah Kota Banjarmasin diperingkat kedua, kafilah Kota Banjarbaru peringkat ketiga, kafilah Tabalong peringkat keempat, Batola kelima, dan kafilah Kabupaten Balangan peringkat ketujuh.
Penutupan MTQ Nasional XXXIV Kalsel 2023 ditandai dengan diserahkannya piala bergilir juara umum dan uang pembinaan dari Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor sebesar Rp100 juta kepada kafilah Kabupaten Banjar yang diterima Bupati Banjar H Saidi Mansyur.
Baca juga: Tertinggi di Kalsel, Pemkab Banjar Turunkan Angka Stunting sampai 14,3 Persen
Paman Birin menyampaikan selamat kepada para pemenang menjadi yang terbaik dalam ajang MTQ Nasional kali ini.
“Selamat kepada para juara, juga kepada juara umum,” ujarnya
Gubernur Kalsel Paman Birin berharap, keberhasilan atau prestasi di MTQ Nasional XXXIV Kalsel, dapat juga ditorehkan di tingkat nasional nantinya.
Baca juga: Hari Hepatitis Sedunia 28 Juli
Bagi yang belum berhasil menjadi yang terbaik berpesan agar tidak putus asa, dan dapat terus berusaha dengan terus belajar, sehingga dapat meraih prestasi seperti apa yang diharapkan.
Dalam kesempatan ini, Paman Birin memberikan hadiah umrah kepada 14 orang yang berhasil menorehkan prestasi di MTQ Nasional XXXIV Tingkat Provinsi Kalsel.
Sementara Wali kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin menyampaikan terima kasih kepada Gubernur Kalsel atas dukungan yang diberikan, sehingga pelaksanaan MTQ Nasional XXXIV Tingkat Provinsi Kalsel di Kota Banjarbaru dapat berjalan dengan sukses dan lancar.
Baca juga: Stadion Demang Lehman Satu dari 22 Stadion akan Direnovasi Kementerian PUPR RI
Kepala Kanwil Kemenag Kalsel H Muhammad Tambrin juga menyampaikan terima kasih dan apresiasinya atas kehadiran Paman Birin membuka dan menutup MTQ Nasional XXXIV Tingkat Provinsi Kalsel di Kota Banjarbaru.
Selanjutnya pelaksanaan MTQ Nasional Tingkat Kalsel XXXV direncanakan akan digelar di Kabupaten Tapin. (Kanalkalimantan.com/bie)
Reporter: bie
Editor: kk
KANALKALIMANTAN. COM, KUALA KAPUAS - Ribuan orang memeriahkan Festival Budaya Tinggang Menteng Panunjung Tarung dalam… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Bisnis F&B atau Food and Beverage kian berkembang di Ibu Kota Provinsi… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kapuas menggelar forum konsultasi publik terkait rencana awal… Read More
Pj Wali Kota : Sangat Beruntung Kota Banjarbaru Mempunyai Pendahulu yang Visioner dan Inovatif Read More
KANALKALIMANTAN.COM, JAKARTA - Widya Dewi, penyuluh pertanian asal Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) Kalimantan Selatan… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA - Wakil Bupati Banjar Habib Idrus Al Habsyi beserta alim ulama, habaib dan… Read More
This website uses cookies.